PENILAIAN KRITERIA KUALITAS PEMBELAJARAN DAN PEMETAAN SEKOLAH BINAAN LPMP KALIMANTAN SELATAN MEMAKAI SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS BERBASIS WEB

Sari, Sri Rahma (2022) PENILAIAN KRITERIA KUALITAS PEMBELAJARAN DAN PEMETAAN SEKOLAH BINAAN LPMP KALIMANTAN SELATAN MEMAKAI SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS BERBASIS WEB. Diploma thesis, Universitas Islam Kalimantan MAB.

[img] Text
ARTIKEL SRI RAHMA SARI.pdf

Download (2MB)

Abstract

LPMP Kalimantan Selatan yakni lembaga pendidikan yang mempunyai tugas mendampingi dan memfasilitasi sekolah binaan dalam melaksanakan Sistem Penjaminan Mutu Internal. Adapun sekolah yang dibina tersebar di beberapa kabupaten yang ada di provinsi Kalimantan Selatan. Akan tetapi, cukup sulit untuk mendapatkan informasi mengenai profil dan lokasi sekolah mana saja yang dibina oleh LPMP Kalimantan Selatan sehingga tidak banyak orang dapat mengetahui informasi mengenai sekolah yang dibina oleh LPMP Kalimantan Selatan. Dengan kemajuan teknologi yang sangat pesat saat ini memunculkan suatu gagasan bagi penulis untuk mengimplementasikan Sistem Informasi Geografis (SIG) dengan membangun sebuah sistem yang dapat memberikan informasi mengenai lokasi persebaran sekolah binaan berupa data yang disajikan dalam bentuk digital berupa halaman website. Dalam pembuatan sistem yang akan dibangun memakai bahasa pemrograman PHP, untuk tampilan dari sistem memakai bootstrap dan CSS serta MySQL sebagai basis data. Dengan dibangunnya Sistem Informasi Geografis pemetaan sekolah binaan ini, memberikan wadah bagi LPMP Kalimantan Selatan untuk melakukan penyajian data pembinaan sekolah dan juga dapat membantu warga sekolah dalam mengelola data sekolah serta dapat membantu masyarakat untuk mendapatkan informasi terkait sekolah yang dibina LPMP Kalimantan Selatan. LPMP South Kalimantan is an educational institution that has the task of assisting and facilitating the target schools in implementing the Internal Quality Assurance System. The schools being fostered are spread across several districts in the province of South Kalimantan. However, it is quite difficult to obtain information on the profile and location of which schools are being fostered by LPMP South Kalimantan so not many people can find out information about schools being fostered by LPMP South Kalimantan. With the current rapid technological advances, the author has an idea to implement a Geographic Information System (GIS) by building a system that can provide information about the location of the distribution of the target schools in the form of data presented in digital form in the form of website pages. In making the system to be built using the PHP programming language, for the appearance of the system using bootstrap and CSS and MySQL as the database. With the construction of the Geographic Information System for mapping the target schools, it provides a forum for LPMP South Kalimantan to present school development data and can also assist school residents in managing school data and can help the community to obtain information related to schools fostered by LPMP South Kalimantan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Pemetaan, Sekolah Binaan, LPMP, Sistem Informasi Geografis, PHP, Mysql. Mapping, Targeted Schools, LPMP, Geographic Information Systems, PHP, Mysql.
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Depositing User: Sri Rahma Sari
Date Deposited: 07 Mar 2022 01:32
Last Modified: 07 Mar 2022 01:32
URI: http://eprints.uniska-bjm.ac.id/id/eprint/10046

Actions (login required)

View Item View Item