EFEKTIVITAS PENYALURAN BANTUAN LANGSUNG TUNAI DANA DESA (BLT-DD) KEPADA KELUARGA PENERIMA MANFAAT (KPM) DI DESA PANDAK DAUN KECAMATAN KARANG INTAN

Amini, Khairina (2022) EFEKTIVITAS PENYALURAN BANTUAN LANGSUNG TUNAI DANA DESA (BLT-DD) KEPADA KELUARGA PENERIMA MANFAAT (KPM) DI DESA PANDAK DAUN KECAMATAN KARANG INTAN. Diploma thesis, Universitas Islam Kalimantan MAB.

[img] Text
ARTIKEL KHAIRINA AMINI_18120096 - Copy.pdf

Download (98kB)
[img] Text
PENGESAHAN SKRIPSI.pdf

Download (299kB)
[img] Text
PERNYATAAN KEASLIAN SKRIPSI.pdf

Download (801kB)

Abstract

Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui gambaran Efektivitas penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) Kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Desa Pandak Daun Kecamatan Karang Intan serta faktor pendukung dan faktor penghambat dalam penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) Kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Desa Pandak Daun Kecamatan Karang Intan. Metode penelitian menggunakan pendekatan Kualitatif dengan jenis penelitian Deskriptif. Hasil penelitian Efektivitas Penyaluran BLT-DD Kepada KPM di Desa Pandak Daun Kecamatan Karang Intan dilihat dari 5 indikator yaitu, Indikator Pemahaman Program, Indikator Tepat Sasaran, Indikator Tepat Waktu, Tercapainya Tujuan, dan Indikator Perubahan Nyata. Dari segi penyaluran sudah efektif, namun masih terdapat beberapa faktor penghambat dari Efektivitas Penyaluran BLT-DD Kepada KPM di Desa Pandak Daun Kecamatan Karang Intan, seperti kurangnya sosialisasi sehingga masyarakat masih belum memahami mengenai program BLT-DD, Pemerintah Desa kesulitan dalan menetapkan calon KPM dikarenakan adanya bantuan sosial lainnya selain BLT-DD, dan sikap masyarakat yang masih banyak mengeluhkan meminta bantuan, merasa kekurangan dan merasa layak mendapatkan hal tersebut.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Efektivitas, Bantuan Langsung Tunai Dana Desa, Keluarga Penerima Manfaat
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Depositing User: Khairina Amini
Date Deposited: 28 Dec 2022 05:39
Last Modified: 28 Dec 2022 05:39
URI: http://eprints.uniska-bjm.ac.id/id/eprint/14004

Actions (login required)

View Item View Item