ANALISIS DISIPLIN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PT. PUTRA BANGUN BERSAMA ESTATE TAPIN

Irtanto, Febri (2023) ANALISIS DISIPLIN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PT. PUTRA BANGUN BERSAMA ESTATE TAPIN. Diploma thesis, Universitas Islam Kalimantan MAB.

[img] Text
LEMBAR PENGESAHAN SKRIPSI.pdf

Download (243kB)
[img] Text
skripsi-Febri Irtanto-15.31.0307-Abstrak.pdf

Download (89kB)
[img] Text
keterangan keaslian skripsi.pdf

Download (101kB)

Abstract

PT. PUTRA BANGUN BERSAMA ESTATE TAPIN adalah sebuah perusahaan yang bergerak dibidang pekebunan kelapa sawit. Dalam melaksanakan kegiatannya peranan sumber daya manusia sangat penting sekali dalam kegiatan usaha dan perkembangannya, untuk meningkatkan perkembangan perusahaan diperlukan motivasi kerja yang penuh tanggung jawab. Disiplin kerja merupakan fungsi manajemen sumber daya manusia yang terpenting dan merupakan kunci terwujudnya tujuan dan pengembangan perusahaan, karena tanpa disiplin kerja yang baik sulit mewujudkan tujuan perusahaan. Dan tujuan dari disiplin kerja adalah sebagai keinginan dan kesadaran untuk menaati peraturan-peraturan dan norma-norma sosial. Kesimpulannya adalah PT. Putra Bangun Bersama Estate Tapin, karyawannya dibagian lapangan kurang disiplin dalam melaksanakan pekerjaannya, hal ini disebabkan kurang ketatnya peraturan yang berlaku bagi mereka, hal ini dikarenakan kurang memuaskannya upah yang mereka dapatkan, sehingga adanya karyawan yang keluar mencari pekerjaan yang lebih menguntungkan ke perusahaan lain, sehingga berakibat rendahnya rasa tanggung jawab terhadap pekerjaan yang dilakukan. Saran-sarannya adalah manajemen perusahaan perlu menegakan disiplin serta memberikan upah yang cukup sehingga karyawan dapat bekerja lebih baik, dan mampu mendapatkan hasil produksi yang lebih banyak, membuat aturan yang disepakati oleh pimpinan dan bawahan, sehingga perlu pembinaan hubungan baik antara pimpinan dan karyawan dengan lebih banyak mengikut sertakan karyawan dalam memecahkan suatu masalah guna membangkitkan rasa tanggung jawab serta menanamkan adannya rasa memiliki terhadap perusahaan. Kata Kunci : Gaya Kepemimpinan, Komitmen Organisasi, Kinerja Karyawan dan disiplinnya Karyawan

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Gaya Kepemimpinan, Komitmen Organisasi, Kinerja Karyawan dan disiplinnya Karyawan
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Depositing User: Febri Irtanto
Date Deposited: 16 Jan 2023 04:05
Last Modified: 16 Jan 2023 04:05
URI: http://eprints.uniska-bjm.ac.id/id/eprint/14724

Actions (login required)

View Item View Item