APLIKASI PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU PADA SMK HARAPAN BANGSA MENGGUNAKAN METODE ANALYTICAL HIERARCHY PROCESS

Ansyari, Muhammad Hafiz (2023) APLIKASI PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU PADA SMK HARAPAN BANGSA MENGGUNAKAN METODE ANALYTICAL HIERARCHY PROCESS. Diploma thesis, Universitas Islam Kalimantan MAB.

[img] Text
Pengesahan Pembimbing & Penguji.pdf

Download (42kB)
[img] Text
Pernyataan Keaslian Skripsi.pdf

Download (50kB)
[img] Text
Abstrak_removed.pdf

Download (88kB)

Abstract

SMK Harapan Bangsa merupakan salah satu sekolah yang selalu berkembang dengan didukung oleh Sumber Daya Manusia (SDM) yang kompeten, kreatif dan inovatif. SMK Harapan Bangsa dalam penerimaan peserta didik baru mereka sering melakukan kegiatan rutin yang dilakukan sekolah pada setiap tahun awal semester ajaran baru yang mana tiap tahunnya para peserta didik melakukan pengisian formulir yang sudah disiapkan oleh panitia serta mendapatkan informasi dari brosur-brosur yang dibagikan sekolah. Salah satu sistem informasi yang seharusnya sudah dimiliki oleh sekolah adalah sistem penerimaan siswa baru. Karena dalam penerimaan siswa baru akan ditemui banyak permasalahan, diantaranya adalah jumlah calon pendaftar yang semakin banyak, kriteria-kriteria yang harus dipenuhi oleh setiap calon siswa baru, dan proses penyeleksian calon peserta didik baru yang memakan waktu lama. Salah satu cara untuk mengatasi permasalahan tersebut adalah dengan dibuatnya sistem pendukung keputusan dengan metode Analitycal Hierarchy Process penerimaan peserta didik baru. Perancangan dan pembuatan Sistem Pendukung Keputusan Penerimaan Peserta Didik Baru menggunakan metode pengambilan keputusan AHP (Analytical Hierarchy Process). Sedangkan metode pengembangan system menggunakan metode waterfall. Sistem Pendukung Keputusan Penerimaan Peserta Didik Baru ini merupakan inovasi dari sistem penerimaan siswa baru di SMK Harapan Bangsa. Aplikasi ini memberikan manfaat bagi SMK Harapan Bangsa karena data peserta didik baru terdatabase dan seleksi penerimaan peserta didik baru pun menjadi lebih mudah.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: PPDB, SMK Harapan Bangsa, Analitycal Hierarchy Process
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Depositing User: Muhammad Hafiz Ansyari
Date Deposited: 30 Jan 2023 02:45
Last Modified: 30 Jan 2023 02:45
URI: http://eprints.uniska-bjm.ac.id/id/eprint/14941

Actions (login required)

View Item View Item