APLIKASI KEPEGAWAIAN, KEPANGKATAN DAN MANAJEMEN INVENTORY PADA BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA KABUPATEN TAPIN

Ermawati, Ermawati (2023) APLIKASI KEPEGAWAIAN, KEPANGKATAN DAN MANAJEMEN INVENTORY PADA BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA KABUPATEN TAPIN. Diploma thesis, Universitas Islam Kalimantan MAB.

[img] Text
Abstrak.pdf

Download (21kB)
[img] Text
Lembar Pengesahan Skripsi.pdf

Download (242kB)
[img] Text
Lembar Pernyataan Keaslian Skripsi.pdf

Download (436kB)

Abstract

Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kabupaten Tapin adalah lembaga teknis yang mempunyai tugas dan fungsi melaksanakan tugas tertentu dalam menetapkan kebijakan dibidang kepegawaian. Tugas yang diberikan adalah dalam rangka untuk memacu peningkatan aparatur daerah dalam mewujudkan good governance. Salah satu langkah agar kegiatan yang dikerjakan berjalan secara sistematis adalah menyusun Rencana Strategis (Renstra) Pembangunan Kepegawaian di Kabupaten Tapin. Pada instansi Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia terdapat beberapa masalah yang timbul diantaranya sistem Kepegawaian, Kepangkatan dan Manajemen inventory barang masih menggunakan aplikasi pengolah kata dan pengarsipan data masih manual atau menggunakan buku untuk pencatatan yang menjadi sangat tidak efektif yang berakibat lambatnya untuk pemrosesan Kepegawaian, Kepangkatan dan manajemen inventory. Dengan cara membangun sebuah Aplikasi berbasis web yang dirancang menggunakan bahasa pemrograman PHP dengan MYSQL sebagai databasenya. Dengan hadirnya aplikasi ini pemerintah daerah dapat dengan mudah mendata dan memantau data kepegawaian, mempersingkat waktu dalam pengajuan kenaikan pangkat pegawai, serta mengajukan barang habis pakai dan barang tidak habis pakai sesuai keperluan dengan lebih efisien. Penggunaan database dalam penyimpanan data menjadi solusi yang efektif untuk mengurangi penggunaan tempat penyimpanan fisik dan menghindari masalah kehilangan dan kerusakan arsip. Sebagai upaya pengembangan kedepannya, BKPSDM Tapin dapat memperluas penggunaan bahasa pemrograman lainnya, seperti pengembangan menggunakan bahasa pemrograman Android. Dengan Aplikasi berbasis Android data kepegawaian dan kepangkatan dapat dipantau dan dievaluasi secara Real-time memastikan kebutuhan sistem yang terus berkembang dapat terpenuhi dan menjaga kualitas layanan yang diberikan kepada pengguna.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Inventory, Aplikasi, Kepegawaian
Subjects: Q Science > QA Mathematics
Q Science > QA Mathematics > QA76 Computer software
Depositing User: Ermawati
Date Deposited: 07 Oct 2023 02:26
Last Modified: 07 Oct 2023 02:26
URI: http://eprints.uniska-bjm.ac.id/id/eprint/17986

Actions (login required)

View Item View Item