KOMUNIKASI SEBAGAI PROSES AKULTURASI BUDAYA KAUM URBAN DENGAN MASYARAKAT DESA UJUNG KEC. BATI – BATI KAB. TANAH LAUT

Ahla, Sharah Noor (2023) KOMUNIKASI SEBAGAI PROSES AKULTURASI BUDAYA KAUM URBAN DENGAN MASYARAKAT DESA UJUNG KEC. BATI – BATI KAB. TANAH LAUT. Diploma thesis, Universitas Islam Kalimantan MAB.

[img] Text
Abstract.pdf

Download (183kB)
[img] Text
pengesahan.pdf

Download (259kB)
[img] Text
Pernyataan.pdf

Download (220kB)

Abstract

Sharah Noor Ahla, Komunikasi Sebagai Proses Akulturasi Budaya Kaum Urban Dengan Masyarakat Desa Ujung Kec. Bati – Bati Kab. Tanah Laut, dibimbing Oleh Dr. Ir. H. Sanusi M.I.Kom., tahun 2022 Kebudayaan yaitu keseluruhan system gagasan, Tindakan dan hasil karya manusia dengan belajar.pesatnya ilmu pengetahuan dan teknologi khususnya di bidag komunikasi, telah memperlancar mobilitas penduduk serta komunikasi yang mendorong dan meningkatkan kontak – kontak budaya . secara langsung maupun tidak langsung. Asumsi dasarnya adalah komunikasi merupakan proses budaya. Artinya, komunikasi yang di tunjukkan pada orang atau kelompokkan dalam sebuah pertukaran kebudayaan / percampuran / akulturasi. Metode penelitian suatu proses atau cara yang di pilih secara spesifik untuk meneylesaikan masalah yang di ajukan dalam sebuah penelitian. Penelitian kualitatif adalah penelitian yang menggunakan data kualitatif (data yang berbentuk data, kalimta, skema, dan gambar). Metode penelitian kualitatif di namakan sebagai metode postpositivistik larna berlandaskan filsafat postpositivisme, metode ini di sebut juga sebagai metode artistik. Karena proses penelitian lebih bersifat seni (kurang terpola) dan di sebut sebagai metode interpretasi terhadap data yang di temukan dilapangan. Jadi metode penelitian kualitatif dapat di artikan sebagai metode penelitian yang di gunakan meneliti pada kondisi objek yang alamiah, (sebagai lawannya adalah ekperimen) di mana peneliti adalah sebagai intrumen kunci, pengambilan sempel sumber data di lakukan dengan trianggulasi (gabungan), analisis data bersifat induktif /kualitatif , dan hasil penelitian kualitatif lebih menekankan makna dari pada generalisasi, penelitian ini menggunakan mewawancarai informan dengan tanya jawab, dengan secara struktur dan observasi, dokumentasi. Penelitian ini berlokasi di Kecamatan Bati – Bati Kabupaten Tanah Laut tepatnya di Desa Ujung Komunikasi Antar Budaya pada Kaum Urban di masyarakat pentingnya jadi kita bisa mengenal warga lama dengan warga baru (kaum urban) sehingga komuikasi yang di dapat terjalin dengan baik. Komunikasi Budaya Sebagai Proses Akulturasi Budaya Kaum Urban Dengan Masyarakat Desa Ujung Kec Bati – Bati. Dapat di ambil kesimpulan sebagai berikut : proses akulturasi budaya kaum urban di Desa Ujung Kec.Bati - Bati dalam berkomunikasi dengan masyarakat setempat Komunikasi budaya sebagai kaum urban di Desa Ujung Kec. Bati – Bati ( studi pada masyarakat Desa Ujung Kec Bati – Bati). Ini terinspirasi dari sering nampak fenomena – fenomena atau kejadian – kejdian yang muncul dalam kehidupan bermasyarakat antara masyarakat urban dengan msyarakat setempat. Dalam kehidupan Bersama dalam satu wilayah dalam hal ini Desa ujung antara urban dengan masyarakat setempat terkadang muncul keselarasan, kesalah pahaman, atau ketidak kompakkan dalam kehidupan, hal ini adalah suatu hak yang wajar dan bisa terjadi dalam kehidupan. Perilaku komunikasi kaum urban dalam proses akulturasi budaya di Desa Ujung Kec Bati – Bati kaum urban di Desa Ujung ini sangat merasa nyaman dan aman tinggal di Desa ini. Dikategorikan cukup baik dengan warga lama pun baik juga sebaliknya dan jiwa – jiwa gotong royong di Desa Ujung ini sangat tinggi. Dan warganya pun ramah baik suka menolong, padahal di Desa ini khususnya gang Mupakat banyak pendatang atau di kenal dengan kaum urban. Berdasrkan hasil dri kesimpulan yang telah di tuliskan di atas. Maka penulis memberikan saran yaitu 1. Warga asli agar dapat saling berkomunikasi dan beradaptasi dengan kaum urban dengan tujuan memperluas ilmu pengetahuan dan menghargai kaum urban, 2. Kaum Urban kepada kaum urban untuk lebih berpartisipasi dengan warga asli agar makin terjalin.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Komunikasi Sebagai Proses Akulturasi Budaya Kaum Urban Dengan Masyarakat
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Depositing User: UPT PPJ
Date Deposited: 01 Nov 2023 02:02
Last Modified: 01 Nov 2023 02:02
URI: http://eprints.uniska-bjm.ac.id/id/eprint/18234

Actions (login required)

View Item View Item