ANALISIS FAKTOR - FAKTOR KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK BUKU TAHUNAN SEKOLAH PADA CV.KOLMES INDONESIA DI BANJARBARU

Noor, Muhammad Andriean (2023) ANALISIS FAKTOR - FAKTOR KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK BUKU TAHUNAN SEKOLAH PADA CV.KOLMES INDONESIA DI BANJARBARU. Diploma thesis, Universitas Islam Kalimantan MAB.

[img] Text
lembar pengesahan skripsi.pdf

Download (382kB)
[img] Text
PDF ABSTRAK M.ANDRIEAN NOOR 19310348.pdf

Download (279kB)
[img] Text
Pernyataan Keaslian Skripsi.pdf

Download (485kB)

Abstract

Muhammad Andriean Noor, 2023, Analisis Faktor- Faktor Keputusan Pembelian Produk Buku Tahunan Sekolah Pada CV. Kolmes Indonesia Di Banjarbaru, Pembimbing I : Hj. Farida Yulianti. Pembimbing II : Hj. Lamsah. Penelitian ini dilakukan di CV. Kolmes Indonesia di Banjarbaru. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui strategi pemasaran apa yang diterapkan CV. Kolmes Indonesia di Banjarbaru untuk mendapatkan klien memakai jasa CV. Kolmes Indonesia di Banjarbaru dalam membuat produk buku tahunan sekolah. Jenis penelitian yang digunakan adalah jenis penelitian deskriptif kualitatif dengan pengumpulan data meliputi observasi, wawancara, dan dokumentasi dilakukan supaya bisa memperoleh informasi melalui pemilik usaha serta beberapa klien pada CV. Kolmes Indonesia di Banjarbaru. Hasil penelitian menunjukkan bahwa CV. Kolmes Indonesia di Banjarbaru telah menerapkan strategi Bauran Pemasaran yang menggunakan variabel 4P yaitu Produk, Harga, Tempat dan Promosi untuk mendapatkan klien. 1) Peran produk pada CV. Kolmes Indonesia di Banjarbaru yaitu dengan mempertahankan kualitas produk dan memberikan inovasi pada produk bukunya. 2) Peran harga pada CV. Kolmes Indonesia di Banjarbaru yaitu dengan menetapkan harga yang relatif terjangkau dan fleksibel mengikuti kemampuan klien. 3) Peran Tempat pada CV. Kolmes Indonesia di Banjarbaru untuk mempermudah akan hal nya dalam berkomunikasi dan mudah untuk di pertanggung jawabkan serta tempat yang strategis. 4) Peran promosi dalam mendapatkan klien pada CV. Kolmes Indonesia di Banjarbaru dengan memanfaatkan media sosial sebagai bentuk promosi dan dari mulut ke mulut. Maka keempat variabel 4P seperti produk, harga, tempat, dan promosi dalam bauran pemasaran sangat efektif dalam mendapatkan klien membuat produk buku tahunan sekolah pada CV. Kolmes Indonesia di Banjarbaru.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Keputusan pembelian, kualitas produk, harga berpengaruh signifikan, tempat, media promosi dan word of mouth.
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
H Social Sciences > HC Economic History and Conditions
H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Depositing User: Muhammad Andriean Noor
Date Deposited: 22 Jan 2024 05:22
Last Modified: 22 Jan 2024 05:22
URI: http://eprints.uniska-bjm.ac.id/id/eprint/18976

Actions (login required)

View Item View Item