STRATEGI KOMUNIKASI PEMASARAN DALAM MENINGKATKAN PENJUALAN MOBIL DI DEALER HONDA TRIO BANJARBARU

Miswari, Muhammad (2024) STRATEGI KOMUNIKASI PEMASARAN DALAM MENINGKATKAN PENJUALAN MOBIL DI DEALER HONDA TRIO BANJARBARU. Diploma thesis, Universitas Islam Kalimantan MAB.

[img] Text
judul,penulis,abstrak.pdf

Download (105kB)
[img] Text
Lembar pengesahan.pdf

Download (340kB)
[img] Text
Keaslian skripsi.pdf

Download (409kB)

Abstract

ABSTRAK Sebuah perusahaan yang memproduksi mobil akan mendapatkan citra yang baik di masyarakat jika perusahaan tersebut mampu memuaskan konsumennya sehingga nantinya konsumen akan loyal pada mobil yang ditawarkan, artinya mereka akan melakukan pembelian yang berulang ataukah menyampaikan kepada calon konsumen lain sehingga akan meningkatkan angka penjualan. Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui strategi komunikasi pemasaran dalam meningkatkan penjualan mobil di dealer honda trio Banjarbaru dan media apa saja yang digunakan. Dalam teori pemasaran, strategi pemasaran 8P yakni strategi dalam hal product, price, place, promotion, process, people, physical evidence, dan productivity Strategi pemasaran tersebut diduga kuat dapat mempengaruhi konsumen dalam menentukan pilihan mobil yang akan dibelinya. Penelitian ini bersifat deskriptif karena data-data yang diperoleh dari lapangan berupa kata-kata, gambar baik itu dari hasil wawancara, dokumentasi maupun observasi dan bukan berupa angka. Sedangkan datanya berupa kualitatif yaitu dengan pertimbangan menyesuaikan metode kualitatif lebih mudah apabila berhadapan dengan kenyataan. Sehingga jenis penelitian ini termasuk dalam kategori jenis penelitian deskriptif kualitatif. Hasil yng di temukan bahwa Dealer Honda Trio Banjabaru dalam meningkatkan penjualan mobil menjalankan teori dari Kotler yakni Bauran Pemasaran 8P dan Bauran Promotion Mix.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci: Komunikasi Pemasaran, Penjualan Mobil Dealer Honda Trio Banjarbaru
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Depositing User: Muhammad Miswari
Date Deposited: 18 Mar 2024 03:01
Last Modified: 18 Mar 2024 03:01
URI: http://eprints.uniska-bjm.ac.id/id/eprint/20435

Actions (login required)

View Item View Item