EVALUASI KEBIJAKAN PERINGATAN DINI BENCANA KEBAKARAN KOTA BANJARMASIN (Studi Kasus Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan)

Khairunnisa, Khairunnisa (2024) EVALUASI KEBIJAKAN PERINGATAN DINI BENCANA KEBAKARAN KOTA BANJARMASIN (Studi Kasus Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan). Diploma thesis, Universitas Islam Kalimantan MAB.

[img] Text
PDF ABSTRAK.pdf

Download (956kB)
[img] Text
PDF LEMBAR PENGESAHAN.pdf

Download (59kB)
[img] Text
PDF SURAT PERNYATAAN KEASLIAN.pdf

Download (472kB)

Abstract

Penelitian Evaluasi Kebijakan Peringatan Dini Bencana Kebakaran Kota Banjarmasin menggunakan teori evaluasi kebijakan William Dunn. Penelitian dilakukan di Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Banjarmasin, Jl. RE Maartadinata, Telawang, Kec. Banjarmasin Barat, Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan.Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui mengetahui pelaksanaan kebijakan peringatan dini bencana kebakaran Kota Banjarmasin dan apa saja hambatan Dinas Pemadam Kebakaran dalam meningkatkan sistem peringatan dini di Kota Banjarmasin, serta apa saja upaya yang dilakukan dalam rangka menanggulangi hambatan dalam sistem peringatan dini kebakaran di Kota Banjarmasin. Metode penelitian menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Analisis data menggunakan teknik Miles & Huberman yaitu, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Evaluasi Kebijakan Peringatan Dini Bencana Kebakaran Kota Banjarmasin sudah bisa dikatakan baik dan berhasil namun masih belum maksimal karena Kota Banjarmasin belum mempunyai sistem peringatan dini berupa alat atau alarm. Dinas Pemadam Kebaakaran dan Penyelamatan Kota Banjarmasin sudah melakukan upaya untuk meningkatkan sistem peringatan dini dengan rencana membangun posko yang ada di 5 Kecamatan di Kota Banjarmasin. Kota Banjarmasin belum mempunyai sistem peringatan dini berupa alat atau alarm karena sumber daya keuangan dan manusia yang kurang. Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Banjarmasin juga melakukan upaya untuk menanggulangi hambatan tersebut dengan melakukan sosialisasi dan himbauan dan mengadakan pelatihan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Evaluasi Kebijakan, Peringatan Dini Bencana Kebakaran, dan Kota Banjarmasin
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
H Social Sciences > HM Sociology
H Social Sciences > HN Social history and conditions. Social problems. Social reform
H Social Sciences > HS Societies secret benevolent etc
H Social Sciences > HV Social pathology. Social and public welfare
Depositing User: Khairunnisa
Date Deposited: 27 Feb 2024 05:33
Last Modified: 27 Feb 2024 05:33
URI: http://eprints.uniska-bjm.ac.id/id/eprint/20680

Actions (login required)

View Item View Item