DETERMINAN YANG BERHUBUNGAN DENGAN PENYAKIT HIPERTENSI DIPUSKESMAS KETAPANG 2 TAHUN 2020

Yusnati, Yusnati (2020) DETERMINAN YANG BERHUBUNGAN DENGAN PENYAKIT HIPERTENSI DIPUSKESMAS KETAPANG 2 TAHUN 2020. Diploma thesis, Universitas islam Kalimantan MAB.

[img] Text
SKRIPSI YUSNATI (2).pdf

Download (117kB)

Abstract

Hasil studi pendahuluan yang dilakukan di Puskesmas Ketapang 2 pada bulan Januari hingga Februari tahun 2020 terdapat 1.141 kejadian hipertensi kasus lama dan baru yang menyerang usia kisaran 35-65 tahun, berjenis kelamin laki-laki dan berpendidikan rata-rata SMA. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui determinan yang berhubungan dengan penyakit hipertensi di Puskesmas Ketapang 2 tahun 2020. Penelitian ini menggunakan metode survey analitik dengan pendekatan teknik cross sectional. Sampel menggunakan teknik accidental sampling sebanyak 93 orang penderita hipertensi yang datang berkunjung di Puskesmas Ketapang 2 pada bulan Mei tahun 2020. Jenis data berupa kuesioner yang dianalisis dengan uji Chi Square dengan tingkat signifikasi sebesar 95% (0,05). Hasil penelitian menunjukkan bahwa Sebanyak 44 orang (47,8%) mengalami hipertensi tingkat 1 dan 48 orang (52,2%) mengalami hipertensi tingkat 2. Sebanyak 49 orang (53.3%) berusia 41-60 tahun dan 12 orang (13%) berusia 61-8 tahun). Sebanyak 33 orang (35,9%) perempuan dan 59 orang (64,1%) laki-laki. Sebanyak 57 orang (62,0%) berpendidikan dasar (SD/SMP) dan 10 orang (10,9%) berpendidikan tinggi. Sebanyak 54 orang (58,7%) berpengetahuan kurang dan 31 orang (33,7%) berpengetahuan baik. Sebanyak 41 orang (44,6%) merokok dan 51 orang (55,4%) tidak merokok. Sebanyak 24 orang (26,1%) mengkonsumsi alkohol dan 68 orang (73,9%) tidak mengkonsumsi alkohol. Sebanyak 60 orang (65,2%) mengalami stres yang tinggi dan 27 orang (29,3%) mengalami stres yang rendah. Ada hubungan umur, pengetahuan dan tingkat stres dengan kejadian hipertensi di Puskesmas Ketapang 2 tahun 2020. Tidak ada hubungan jenis kelamin, pendidikan, perilaku merokok, dan konsumsi alkohol dengan kejadian hipertensi di Puskesmas Ketapang 2 tahun 2020. Diharapkan pasien dengan usia yang lebih dari 35 tahun agar menjaga pola hidup sehat dengan mengkonsumsi makanan bergizi, rendah garam dan rendah lemak serta rutin berolah raga dan menghindari stres dengan meningkatkan pola hidup sehat, menambah kegiatan ibadah dan refreshing atau memperbanyak liburan bersama teman atau keluarga bila diperlukan. The results of a preliminary study conducted at the Ketapang 2 Public Health Center from January to 2020, there were 1,141 incidents of hypertension, old and new cases that attacked the age range of 35-65 years, were male and had an average high school education. This study aims to determine the determinants associated with hypertension at the Ketapang 2 Public Health Center in 2020. This study used an analytical survey method with a cross sectional approach. The sample used accidental sampling technique as many as 93 people with hypertension who came to visit the Ketapang 2 Public Health Center in May 2020. The type of data was a questionnaire which was analyzed using the Chi Square test with a significance level of 95% (0.05). The results showed that 44 people (47.8%) had level 1 hypertension and 48 people (52.2%) had level 2 hypertension. 49 people (53.3%) were 41-60 years old and 12 people (13 %) aged 61-8 years). A total of 33 people (35.9%) women and 59 people (61%) men. A total of 57 people (62.0%) have basic education (SD / SMP) and 10 people (10.9%) have high education. As many as 54 people (58.7%) had less knowledge and 31 people (33.7%) had good knowledge. As many as 41 people (46%) smoked and 51 people (55.4%) did not smoke. A total of 24 people (26.1%) consumed alcohol and 68 people (73.9%) did not consume alcohol. As many as 60 people (65.2%) experienced high stress and 27 people (29.3%) experienced low stress. There is a relationship between age, knowledge and stress levels with the incidence of hypertension at the Ketapang 2 Public Health Center in 2020. There is no relationship between sex, education, smoking behavior, and alcohol consumption with the incidence of hypertension at Ketapang 2 Public Health Center in 2020. It is expected that patients aged more than 35 years of food maintaining a healthy lifestyle by consuming nutritious, low-salt and low-fat foods as well as exercising regularly and avoiding stress by increasing a healthy lifestyle, adding worship and refreshing activities or increasing holidays with friends or family if needed.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Motivasi, Perilaku, Pengetahuan, Sikap, Hipertensi Motivation, Behavior, Knowledge, Attitude, Hypertension
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Depositing User: Yusnati
Date Deposited: 18 Sep 2020 02:04
Last Modified: 18 Sep 2020 02:04
URI: http://eprints.uniska-bjm.ac.id/id/eprint/2160

Actions (login required)

View Item View Item