ANALISIS STRATEGI PEMASARAN DALAM MENINGKATKAN JUMLAH TAMU PADA HOTEL G’SIGN BANJARMASIN

Hidayati, Popy Dwi (2024) ANALISIS STRATEGI PEMASARAN DALAM MENINGKATKAN JUMLAH TAMU PADA HOTEL G’SIGN BANJARMASIN. Diploma thesis, Universitas Islam Kalimantan MAB.

[img] Text
ABSTRAK POPY DWI HIDAYATI.pdf

Download (166kB)
[img] Text
Lembar Pengesahan.pdf

Download (435kB)
[img] Text
Lembar Pernyataan Keaslian Skripsi.pdf

Download (425kB)

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah 1. Untuk mengetahui gambaran strategi pemasaran yang dilakukan oleh Hotel G’Sign Banjarmasin. 2. Untuk mengetahui apa saja hambatan dalam pelaksanaan strategi pemasaran yang dilakukan oleh Hotel G’Sign Banjarmasin. Metode penelitian menggunakan jenis kualitatif dengan wawancara mendalam yang dipilih dari narasumber. Teknik pengumpulan data menggunakan dokumentasi, wawancara dan observasi. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa: 1. strategi pemasaran di Hotel G’Sign Banjarmasin dengan menggunakan strategi pemasaran 4P secara umum sudah berjalan sudah maksimal, meskipun terdapat berapa kekurangan. Bentuk strategi pemasaran yang dilakukan oleh Hotel G’Sign Banjarmasin adalah penerapan strategi pemasaran secara sederhana seperti senantiasa memberikan produk (product) berupa fasilitas kamar sesuai standart serta pelayanan yang maksimal sehingga konsumen merasa puas, kebijakan memberikan harga (price) yang cukup terbilang terjangkau dan tidak akan menaikkan ataupun menurunkan harga dengan fasilitas seperti hotel bintang empat, melakukan aktifitas promosi (promotion) sederhana melalui pemanfaatan media sosial, sebagai strategi yang paling efektif, mempunyai tata letak (place) lokasi yang strategis dan brand image produk yang baik. 2. Hambatan dalam pelaksanaan strategi pemasaran yang dilakukan oleh Hotel G’Sign Banjarmasin: Kondisi persaingan bisnis perhotelan di Kota Banjarmasin yang tidak sehat. Banyak nya competitor atau pesaing pada saat ini. Terlebih dikawasan jalan A. Yani Kota Banjarmasin. Tingginya harga transportasi seperti pesawat dan lainnya juga menjadi hambatan karena sedikitnya wisatawan yang datang berkunjung ke kota Banjarmasin. Saran yang dapat diberikan oleh Kepada pihak terkait dalam hal ini Hotel G’Sign Banjarmasin sebaiknya Manajemen Hotel G’Sign Banjarmasin untuk lebih meningkatkan perhatian terhadap penerapan ilmu-ilmu manajemen seperti strategi pemasaran dalam menjalankan usaha pelayanan jasa perhotelannya terutama dalam peningkatan promosi hotel melalui media sosial agar minat konsumen untuk menginap lebih maksimal karena memang diera digital sekarang ini peranan media sosial dapat membantu memperkenalkan Hotel G’Sign Banjarmasin secara lebih luas kepada masyarakat.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Strategi Pemasaran, Tamu dan Hotel
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Depositing User: Popy Dwi Hidayati
Date Deposited: 14 Mar 2024 05:35
Last Modified: 14 Mar 2024 05:35
URI: http://eprints.uniska-bjm.ac.id/id/eprint/21645

Actions (login required)

View Item View Item