Upaya Penyelesaian Eksploitasi Anak Di Bawah Umur Di Kabupaten Kotawaringin Barat

AKBAR, ALDY (2024) Upaya Penyelesaian Eksploitasi Anak Di Bawah Umur Di Kabupaten Kotawaringin Barat. Diploma thesis, Universitas Islam Kalimantan MAB.

[img] Text
Cover,Abstrak,dan daftar pustaka Skripsi ALDY AKBAR (19810479) (1).pdf

Download (538kB)
[img] Text
Abstrak Skripsi ALDY AKBAR (19810479).pdf

Download (656kB)
[img] Text
Pernyataan Orisinalitas ALDY AKBAR (19810479).pdf

Download (189kB)
[img] Text
Pengesahan Pembimbing ALDY AKBAR (19810479).pdf

Download (237kB)

Abstract

ALDY AKBAR. NPM 19.81.0479. 2023 “Upaya Penyelesaian Eksploitasi Anak Di Bawah Umur Di Kabupaten Kotawaringin Barat”.Skripsi Fakultas Hukum universitas Islam Kalimantan. Pembimbing I Drs.Hanfie Arief, S.H., M.H., Ph.D. Pembimbing II Dr.Hifayatullah, S.H.I, S.Pd., M.H., M.Pd Kata Kunci: Perlindungan Hukum, Anak, Korban Eksploitasi . Anak merupakan suatu amanah dan karunia Tuhan Yang Maha Esa, yang di dalam dirinya melekat harkat dan martabat sebagai manusia seutuhnya. Anak juga merupakan tunas,potensi, dan genera si muda penerus cita-cita perjuangan bangsa namun masih banyak saja anak yang ter eksploitasi, di paksa untuk bekerja demi menjadi tulang punggung keluarga Sedangkan dalam UndangUndangan RI Nomor 23 Tahun 2002 Tentang Perlindungan Anak dijelaskan bahwa perlakuan eksploitasi, misalnya tindakan atau perbuatan memperalat, memanfaatkan atau memeras anak untuk memperoleh keuntungan pribadi, keluarga atau golongan Dirumuskan kedalam rumusan masalah yaitu Bagaimana aturan undangundang yang mengatur tentang perlindungan hukum anak yang bekerja di bawah umur dan bagaimana upaya pemerintah dalam menyelesaikan masalah eksploitasi anak Kotawaringin Barat Jenis penelitian empiris pendekatan perundang-undangan dan sosial yang diteiiti sesuai dengan fakta yang terjadi di Kotawaringin Barat dengan menggunakan sumber data primer dan sekunder, analisa dikaji secara kualitatif. Hasil dari penelitian ini menunjukkan kesimpulan dalam Bentuk eksploitasi yang dilakukan kebanyakan dari mereka disuruh bekerja sebagai pengemis, pengamen dan badut jalanan tanpa memperdulikan hak anak dan merampas hak anak karena seharusnya anak-anak seusia itu masih bersekolah dan menikmati masa bermain seperti anak anak yang lain. Perlindungan bentuk hukum bagi anak yang menjadi korban eksploitasi, menurut Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2014 anak yang di eksploitasi secara ekonomi di Kabupaten Kotawaringin Barat masih belum berjalan sesuai dengan apa yang telah ditetapkan oleh Undang-undang karena faktor kesulitan ekonomi.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Perlindungan Hukum, Anak, Korban Eksploitasi.
Subjects: K Law > K Law (General)
Depositing User: Aldy Akbar
Date Deposited: 18 Apr 2024 01:11
Last Modified: 18 Apr 2024 01:11
URI: http://eprints.uniska-bjm.ac.id/id/eprint/22164

Actions (login required)

View Item View Item