HUBUNGAN PENGETAHUAN, DUKUNGAN SUAMI DAN JARAK KEHAMILAN DENGAN KEJADIAN KEKURANGAN ENERGI KRONIK (KEK) PADA IBU HAMIL DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS ALALAK SELATAN KOTA BANJARMASIN KALIMANTAN SELATAN TAHUN 2020

Sari, Intan Permata (2020) HUBUNGAN PENGETAHUAN, DUKUNGAN SUAMI DAN JARAK KEHAMILAN DENGAN KEJADIAN KEKURANGAN ENERGI KRONIK (KEK) PADA IBU HAMIL DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS ALALAK SELATAN KOTA BANJARMASIN KALIMANTAN SELATAN TAHUN 2020. Diploma thesis, Universitas Islam Kalimantan MAB.

[img] Text
ARTIKEL INTAN PERMATA SARI (16070282) REGULER BANJARMASIN.pdf

Download (199kB)

Abstract

Rekapitulasi data di kota Banjarmasin tahun 2017, jumlah ibu hamil yaitu 1.002 orang terdapat 285 orang ibu hamil (28%) yang mengalami kejadian KEK. (Dinkes Kota Banjarmasin, 2017). Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui hubungan pengetahuan, dukungan suami dan jarak kehamilan dengan kejadian kekurangan energi kronik (KEK) pada ibu hamil di wilayah kerja Puskesmas Alalak Selatan kota banjarmasin kalimantan selatan tahun 2020. Metode penelitian adalah Cross Sectional dan pengambilan sampel dengan teknik Accidental Sampling. Besar sampel menggunakan rumus Slovin sehingga didapatkan 65 responden. Analisis data penelitian menggunakan uji Chi-Square dengan (α = 0,05). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pengetahuan (p = 0,140) dan dukungan suami (p = 0,269) tidak ada hubungan dengan kejadian KEK pada ibu hamil, sedangkan jarak kehamilan (p = 0,003) ada hubungan dengan kejadian KEK pada ibu hamil. Disarankan perlunya peningkatan peran serta program promosi kesehatan untuk meningkatkan pengetahuan pada masyarakat tentang kejadian KEK pada ibu hamil. Hal ini dapat dilakukan dengan cara memberikan penyuluhan terhadap ibu hamil oleh petugas puskesmas atau kader sebagai bentuk penanggulangan dan pencegahan kejadian KEK. Data recapitulation in Banjarmasin city in 2017, the number of pregnant women is 1,002 people there are 285 pregnant women (28%) who experienced a KEK incident. (Dinkes Banjarmasin City, 2017). The purpose of the study is to find out the relationship of knowledge, husband support and distance of pregnancy with the incidence of chronic energy deficiency (KEK) in pregnant women in the working area Puskesmas Alalak South banjarmasin city of south Kalimantan in 2020. The research method is Cross Sectional and Sampling with Accidental Sampling technique. The sample used the Slovin formula, which was obtained by 65 respondents. Analysis of research data using chi-square test with (α = 0.05). The results of this study showed that knowledge (p = 0.140) and husband support (p = 0.269) had no connection to the incidence of KEK in pregnant women, while the distance of pregnancy (p = 0.003) had a relationship with the incidence of KEK in pregnant women. It is recommended the need to increase the participation of health promotion programs to increase knowledge in the community about kek events in pregnant women. This can be done by providing counseling to pregnant women by puskesmas officers or cadres as a form of countermeasures and prevention of KEK events.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Pengetahuan; Dukungan Suami; Jarak Kehamilan; KEK Knowledge; Husband Suppor; Pregnancy Distance; KEK
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Depositing User: Intan Permata Sari
Date Deposited: 05 Oct 2020 02:54
Last Modified: 05 Oct 2020 02:54
URI: http://eprints.uniska-bjm.ac.id/id/eprint/2455

Actions (login required)

View Item View Item