PENGARUH VARIASI SUHU DESTILASI TERHADAP KUALITAS BAHAN BAKAR DIESEL BERBASIS OLI BEKAS

Istyanto, Hendry (2021) PENGARUH VARIASI SUHU DESTILASI TERHADAP KUALITAS BAHAN BAKAR DIESEL BERBASIS OLI BEKAS. Diploma thesis, Universitas Islam Kalimantan MAB.

[img] Text
PENGARUH VARIASI SUHU DESTILASI TERHADAP KUALITAS.docx - Published Version

Download (412kB)

Abstract

Limbah oli merupakan limbah bahan berbahaya dan beracun sering dibuang yang dapat berdampak buruk terutama berpotensi dapat mencemari lingkungan. Upaya melakukan pengolahan limbah menjadi hal yang dapat dimanfaatkan kembali saat ini banyak dilakukan, Destilasi merupakan alat pemisah zat pada produk utama dengan zat yang akan dipisahkan seperti zat adiktif pada oli umumnya oli terdiri dari 90% minyak dasar dan 10% zat tambahan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apa pengaruh variasi suhu destilasi terhadap kualitas bahan bakar diesel berbasis oli bekas, proses pengujian Destilasi oli bekas 10W – 30 dengan pengaruh variasi suhu destilasi 360 °C, 380 °C, 400 °C sampel yang telah dikumpulkan 300 mL akan dianalisa dilakukan agar dapat mengetahui nilai hasil kualitas bahan bakar solar dengan metode uji Titik Nyala : ASTM D93, Viskositas Kinematik : ASTM D445, Indeks Setana : ASTM D4737 sesuai spesifikasi Solar DIRJEN MIGAS. Hasil pengujian terhadap alat destilasi oli bekas SAE 10W – 30 dengan variasi suhu destilasi 360 °C, 380 °C, 400 °C proses destilasi dari setiap variasi suhu dengan menggunakan katalis zeolit 200 gram pada tower katalis. Hasil analisa sampel suhu 400 °C merupakan suhu terbaik dimana hasil yang didapat yaitu Titik Nyala metode uji ASTM D93 yaitu 27 °C, Viskositas Kinematik (pada suhu 40 °C) metode uji ASTM D445 yaitu 2,00 mm3/s, Indeks Setana metode uji ASTM D4737 yaitu 48,64. Semua sampel berhasil melebihi angka minimal Indeks Setana Spesifikasi Solar DIRJEN MIGAS karena angka indeks setana merupakan tolak ukur kemudahan menyala atau terbakar nya suatu bahan bakar di dalam mesin diesel, Angka indeks setana produk solar yang ada di pasaran adalah 45 dengan metode uji ASTM D4737, Bisa dikatakan sampel hasil pengujian ini merupakan solar hasil destilasi oli bekas 10W – 30 yang belum memenuhi semua metode uji standar spesifikasi DIRJEN MIGAS, sampel ini juga bisa digunakan sebagai bahan bakar alternatif karena sifat titik nyala yang mudah menguap dan terbakar. Oil waste is hazardous and toxic waste that is disposed of which has a bad impact, especially it can pollute the environment. Efforts to treat waste into things that can be reused are currently being carried out. Distillation is a means of separating substances from the main product with substances that will be treated such as addictive substances, generally oil consists of 90% base oil and 10% additives. This study aims to see what effect variations in distillation temperature have on the quality of used oil-based diesel fuel, the testing process for used oil distillation 10W - 30 with the influence of distillation temperature variations of 360 °C, 380 °C, 400 °C samples that have been collected 300 mL will be analyzed. carried out in order to see the value of the quality results of diesel fuel with the Flash Point test method: ASTM D93, Kinematic Viscosity: ASTM D445, Cetane Index: ASTM D4737 according to DIRJEN MIGAS diesel specifications. The test results of the used oil distillation tool SAE 10W - 30 with distillation temperature variations of 360 °C, 380 °C, 400 °C, the distillation process from each temperature variation with all stages of the testing process using a 200gram zeolite catalyst on the catalyst tower. The results of the analysis of the sample temperature of 400 °C is the best temperature where the results obtained are the Flash Point of the ASTM D93 test method, namely 27 °C, Kinematic Viscosity (at 40 °C), the ASTM D445 test method is 2.00 mm3/s, the Cetane Index method ASTM D4737 test is 48.64. All samples succeeded in exceeding the minimum number of DIRJEN MIGAS Diesel Cetane Index, because the cetane index is a benchmark that ignites or burns a fuel in a diesel engine, the cetane index number for diesel products on the market is 45 with the ASTM D4737 test method, can say the sample The results of this test are diesel fuel distilled from used oil 10W - 30 which has not met all the standard test methods for DIRJEN MIGAS specifications, this sample can also be used as an alternative fuel because of its volatile and flammable flash point properties

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Destilasi, Oli Bekas, Viskositas Kinematik, Titik Nyala, Indeks Setana. : Distillation, Used Oil, Kinematic Viscosity, Flash Point, Cetane Index
Subjects: T Technology > T Technology (General)
T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery
Depositing User: Hendry Istyanto
Date Deposited: 31 Mar 2021 03:03
Last Modified: 31 Mar 2021 03:03
URI: http://eprints.uniska-bjm.ac.id/id/eprint/4343

Actions (login required)

View Item View Item