HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN PENGARUH IKLAN ROKOK DENGAN KEINGINAN MEROKOK PADA SISWA SMAN 1 MENTAYA HILIR SELATAN SAMUDA KALIMANTAN TENGAH 2020

Firdaus, Muhammad Yogi (2021) HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN PENGARUH IKLAN ROKOK DENGAN KEINGINAN MEROKOK PADA SISWA SMAN 1 MENTAYA HILIR SELATAN SAMUDA KALIMANTAN TENGAH 2020. Diploma thesis, Universitas Islam Kalimantan MAB.

[img] Text
ARTIKEL MUHAMMAD YOGI FIRDAUS.pdf

Download (135kB)

Abstract

Masalah merokok saat ini menjadi masalah nasional dan secara terus menerus diupayakan penanggulangannya karena menyangkut berbagai aspek permasalahan antara lain aspek ekonomi, sosial, politik, dan terutama pada bidang kesehatan. Rokok merupakan barang berbahaya yang bersifat adiktif. Terdapat berbagai bahan kimia yang terkandung di dalam rokok antara lain, tar, nikotin, arsen, karbonmonoksida dan nitrosamin. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui apakah ada hubungan antara pengetahuan dan pengaruh iklan rokok dengan keinginan merokok pada siswa SMAN 1 Mentaya Hilir Selatan. Metode yang digunakan ini adalah Survei Analitik dengan pendekatan Cross Sectional menggunakan teknik Random Sampling, dimana populasi dan sampel adalah siswa dengan jumlah 81 responden. Instrument penelitian ini menggunakan kuesioner. Analisis data menggunakan uji Chi-Squere dengan p-value = 0,05 dan menggunakan program SPSS. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa 81 siswa terdapat 40 siswa Ingin Merokok (49,4%) dan 41 siswa yang Tidak ingin (50,6%), terdapat 60 orang yang berpengetahuan baik (74.1%), 6 siswa berpengetahuan cukup (7.4%), dan 15 siswa berpengetahuan kurang (18.5%), terdapat 21 orang tidak berpengaruh (25.9%) dan 60 siswa berpengaruh (74.1%). Dari hasil analisis bivariat menunjukan tidak ada hubungan antara pengetahuan dengan keinginan merokok (0,804) dan adanya hubungan antara pengaruh iklan dengan keinginan merokok (0.014). Saran yang dapat direkomendasikan adalah pemerintah sebaiknya membuat spanduk dan iklan – iklan yang dipasang di sekitaran lingkungan Sekolah mengenai bahaya dan kandungan rokok untuk mencegah siswa berkeinginan merokok. The problem of smoking is currently a national problem and efforts are continually being tackled because it involves various aspects of the problem including economic, social, political, and especially in the health sector. Cigarettes are dangerous goods that are addictive. There are various chemicals contained in cigarettes, including tar, nicotine, arsenic, carbon monoxide and nitrosamines. The purpose of this study was to determine whether there was a relationship between knowledge and influence of cigarette advertisements and the desire to smoke among students of SMAN 1 Mentaya Hilir Selatan. The method used is an analytical survey with a cross sectional approach using a random sampling technique, where the population and sample are students with a total of 81 respondents. This research instrument using a questionnaire. Data analysis using the Chi-Squere test with p-value = 0.05 and using the SPSS program. The results of this study showed that 81 students, there were 40 students who wanted to smoke (49.4%) and 41 students who did not want to smoke (50.6%), there were 60 students who had good knowledge (74.1%), 6 students had sufficient knowledge (7.4%). ), and 15 students with low knowledge (18.5%), there were 21 people who were not influential (25.9%) and 60 students were influential (74.1%). The results of the bivariate analysis showed that there was no relationship between knowledge and desire to smoke (0.804) and there was a relationship between the effect of advertising and the desire to smoke (0.014). Suggestions that can be recommended are that the government should make banners and advertisements posted around the school environment regarding the dangers and content of cigarettes to prevent students from wanting to smoke.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Pengetahuan, Iklan, Merokok Knowledge, Advertising, Smoking Attitude
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Depositing User: Muhammad Yogi Firdaus
Date Deposited: 09 Apr 2021 02:00
Last Modified: 09 Apr 2021 02:00
URI: http://eprints.uniska-bjm.ac.id/id/eprint/4780

Actions (login required)

View Item View Item