PENGARUH DISIPLIN KERJA, MOTIVASI KERJA DAN BUDAYA ORGANISASI TERHADAP KINERJA PEGAWAI

Rantetampang, Nikodemus (2021) PENGARUH DISIPLIN KERJA, MOTIVASI KERJA DAN BUDAYA ORGANISASI TERHADAP KINERJA PEGAWAI. Masters thesis, Universitas Islam Kalimantan MAB.

[img] Text
Artikel Tesis Niko Repositori.pdf

Download (466kB)

Abstract

Pelabuhan Trisaksi Banjarmasin sebagai pusat lalu lintas penumpang dan barang menjadi sangat padat. Hal ini menuntut disiplin yang tinggi bagi semua personel yang bekerja di lingkungan pelabuhan. Peran tenaga administrasi sangat penting sebagai sumber daya organisasi demi kelancaran pelayanan. Untuk itu, organisasi perlu memperhatikan apa yang memotivasi karyawan dan menciptakan budaya kerja yang kondusif agar kinerjanya semakin baik. Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh disiplin kerja, motivasi kerja dan budaya organisasi terhadap kinerja karyawan. Responden penelitian ini adalah 64 pegawai bagian administrasi di lingkungan Pelabuhan Kota Banjarmasin. Uji analisis data menggunakan statistik regresi dengan software SPSS for windows versi 23.0. Hasil pengolahan data regresi dengan SPSS dapat diartikan bahwa bo = 3,742 yang artinya tanpa motivasi kerja yang baik maka besarnya nilai kinerja organisasi sebesar 0,378. Sedangkan b1X1 = 0,242 yang artinya peningkatan kepuasan kerja akan mampu meningkatkan kinerja pegawai sebesar 0,578. Dengan persamaan Y = 3,742 + 0,242X1 + 0,236X2 + 0,182X3 + e. Hasil penelitian menunjukkan bahwa disiplin kerja berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan. Motivasi kerja berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan, dan budaya organisasi berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan. Disiplin kerja. Motivasi kerja dan budaya organisasi secara bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan. The Trisaksi Port of Banjarmasin as a center for passenger traffic and goods has become very crowded. This requires high discipline for all personnel who work in the port environment. The role of administrative staff is very important as an organizational resource for the smooth running of services. To that end, organizations need to pay attention to what motivates employees and create a conducive work culture so that performance is getting better. The research aims to examine and analyze the effect of work discipline, work motivation and organizational culture on employee performance. The respondents of this study were 64 employees of the administration section at the Port of Banjarmasin city administration. Test data analysis using regression statistics with SPSS software for windows version 23.0. The result of the processed regression data with SPSS which can be interpreted that bo = 3.742 which means that without good work motivation, the magnitude of the value of organizational performance is 0.378. Whereas b1X1 = 0.242 which means that an increase in job satisfaction will be able to improve employee performance by 0.578. With the equation Y = 3,742 + 0,242X1 + 0,236X2 + 0,182X3 + e. The results showed that work discipline had a significant effect on employee performance. Work motivation has a significant effect on employee performance, and organizational culture has a significant effect on employee performance. Work discipline. Work motivation and organizational culture together have a significant effect on employee performance.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Disiplin Kerja, Motivasi Kerja, Budaya Organisasi, Kinerja Work discipline, Work Motivation, Organizational Culture, Performance
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Depositing User: Nikodemus Rantetampang
Date Deposited: 31 May 2021 03:14
Last Modified: 31 May 2021 03:14
URI: http://eprints.uniska-bjm.ac.id/id/eprint/5323

Actions (login required)

View Item View Item