PELANGGARAN HAK CIPTA LAGU YANG DILAKUKAN KORPORASI

KANSIL, MEYSTKY (2021) PELANGGARAN HAK CIPTA LAGU YANG DILAKUKAN KORPORASI. Diploma thesis, Universitas Islam Kalimantan MAB.

[img] Text
ARTIKELLL NEW KANSIL.pdf

Download (344kB)

Abstract

Perkembangan korporasi sebagai lembaga bisnis ternyata makin menguat seiring dengan kemajuan dan penemuan iptek. Kedudukannya sebagai kekuatan di luar jangkauan pengaturan negara, membuat korporasi ingin menguasai atau memonopoli semua kehidupan ekonomi, tanpa kendali pemerintah. Kondisi ini, menurut Mohammad Mustofa, membuat bisnis korporasi berisiko merugikan kepentingan publik, yang sering disebut sebagai kejahatan korporasi (corporate crime).. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui perlindungan hukum terhadap pemegang hak cipta lagu dalam mengatasi tindakan pelanggaran hak cipta laguuntuk mengetahui pertanggungjawaban hukum pelanggaran hak cipdan ta lagu yang dilakukan korporasi Penelitian yang digunakan adalah jenis penelitian yuridis normatif. Metode pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan perundang-undangan. Pendekatan perundang undangan dilakukan dengan menelaah semua regulasi hukum atau perundang-undangan yang bersangkut paut dengan isu hukum yang akan diteliti . hasil dari penelitian ini adalah: Pertama, Perlindungan hukum terhadap hak cipta di Indonesia sesuai dengan amanat Undang-undang No. 28 tahun 2014. Yaitu dengan konsep tentang hak eklusif sebagai hak yang hakikat dan alami yang dimiliki oleh pencipta, sehingga hak eklusif itu menjadi jaminan bagi setiap pencipta dalam mendapat perlindungan hukum, dan sesuai dengan bunyi pasal pasal 1 ayat (1). Kedua, Korporasi dalam pelanggaran hak cipta harus dapat dituntut secara pidana, karena kerugian yang ditimbulkannya sangat besar, berakibat multi dimensi, mulai dari kerugian yang menimpa negara, masyarakat luas baik pemilik atau pemegang hak cipta, rasa frustrasi yang melemahkan semangat mencipta yang akhirnya berdampak pada perekonomian negara khususnya dibidang karya cipta. Mengingat pula selama ini yang dijatuhi sanksi hanyalah terhadap pengurus korporasi yang telah terbukti tidak berhasil menimbulkan deterrent effect.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Korporasi, Pelanggaran Hak
Subjects: K Law > K Law (General)
Depositing User: Meystky Kansil
Date Deposited: 23 Jun 2021 03:37
Last Modified: 23 Jun 2021 03:37
URI: http://eprints.uniska-bjm.ac.id/id/eprint/5838

Actions (login required)

View Item View Item