PENGARUH PELATIHAN DAN UPAH TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA KARYAWAN (STUDI KASUS PADA USAHA PRODUKSI KOPI MEREK LOK TUNGGUL COFFE)

Perdana, Gusti andra (2021) PENGARUH PELATIHAN DAN UPAH TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA KARYAWAN (STUDI KASUS PADA USAHA PRODUKSI KOPI MEREK LOK TUNGGUL COFFE). Diploma thesis, Universitas Islam Kalimantan MAB.

[img] Text
Jurnal_Gusti Andra Perdana_17310780.pdf

Download (364kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh pelatihan terhadap produktivitas kerja pada Usaha Produksi Kopi Merk Lok Tunggul Coffe dan pengaruh upah terhadap produktivitas kerja pada Usaha Produksi Kopi Merk Lok Tunggul Coffe. Rancangan penelitian ini adalah bersifat kuantitatif dengan, jenis penelitian yang digunakan adalah jenis penelitian deskriptif, Teknik sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah sampling jenuh. Sampling jenuh adalah teknik penentuan sampel bila semua anggota populasi digunakan sebagai sampel pengambilan sampel pada penelitian ini dilakukan secara Accidental Sampling yaitu teknik pengambilan sampel yang dapat dilakukan sewaktu – waktu sampai jumlah sampel (quota) yang diinginkan terpenuhi, instrument penelitian menggunakan kuisioner, dengan jumlah responden 35 orang. Metode analisis data yang digunakan adalah uji validitas, reliabilitas, analisis regresi berganda, koefisien determinasi, uji-t dan uji-f dengan menggunakan SPSS 22.0 for windows. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Secara parsial variabel Metode Pelatihan berpengaruh positif dan signifikan terhadap Produktivitas Kerja pada UMKM Kopi Merk Lok Tunggul Coffe, sedangkan variabel Upah tidak berpengaruh signifikan terhadap produktivitas kerja UMKM Kopi Merk Lok Tunggul Coffe. Secara serantak variabel Metode Pelatihan dan Upah berpengaruh positif dan signifikan terhadap Produktivitas Kerja UMKM Kopi Merk Lok Tunggul Coffe. Dari dua pengujian di atas yaitu Uji t dan Uji f dapat disimpulkan bahwa dari dua variabel yang berpengaruh dominan terhadap Produktivitas Kerja UMKM Kopi Merk Lok Tunggul Coffe adalah Metode Pelatihan (X1). Hal ini ditunjukkan dengan nilai uji t di mana besar pengaruh sebesar 0,2873 This study aims to examine the effect of training on work productivity in the Lok Tunggul Coffee Brand Coffee Production Business and the effect of wages on work productivity in the Lok Tunggul Coffee Brand Coffee Production Business. The design of this research is quantitative in nature, the type of research used is descriptive research, the sampling technique used in this study is saturated sampling. Saturated sampling is a sampling technique when all members of the population are used as samples. The sampling in this study is carried out by accidental sampling, which is a sampling technique that can be done at any time until the desired number of samples (quota) is met, the research instrument uses a questionnaire, with the number of respondents 35 people. The data analysis methods used are validity, reliability, multiple regression analysis, coefficient of determination, t-test and f-test using SPSS 22.0 for windows. The results showed that partially, the variable training method had a positive and significant effect on work productivity in the Lok Tunggul Coffee Brand UMKM, while the wage variable did not significantly affect the work productivity of the Lok Tunggul Coffee Brand UMKM. Simultaneously, the variables of the Training Method and Wages have a positive and significant effect on the Work Productivity of the Lok Tunggul Coffee Brand MSMEs. From the two tests above, namely the t-test and f-test, it can be concluded that of the two variables that have a dominant influence on the Work Productivity of the Lok Tunggul Coffee MSME Brand, the Training Method (X1). This is indicated by the t test value where the effect is 0.2873

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Pelatihan, Upah, Produktivitas Kerja, UMKM Training, Wages, Work Productivity, MSME
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Depositing User: Gusti Andra Perdana
Date Deposited: 31 Aug 2021 02:12
Last Modified: 31 Aug 2021 02:12
URI: http://eprints.uniska-bjm.ac.id/id/eprint/7068

Actions (login required)

View Item View Item