HUBUNGAN KUALITAS PELAYANAN DENGAN KEPUASAN PASIEN PESERTA PESERTA BPJS DI PUSKESMAS SUNGAI ULIN TAHUN 2019

Hardiyati, Hardiyati (2020) HUBUNGAN KUALITAS PELAYANAN DENGAN KEPUASAN PASIEN PESERTA PESERTA BPJS DI PUSKESMAS SUNGAI ULIN TAHUN 2019. Diploma thesis, Universitas Islam Kalimantan MAB.

[img] Text
ARTIKEL ULLYY.pdf

Download (183kB)

Abstract

Puskesmas dalam sistem JKN/ BPJS memiliki peran yang besar kepada peserta BPJS kesehatan. Apabila pelayanan puskesmas yang diberikan baik maka akan semakin banyak peserta JKN yang memanfaatkan pelayanan kesehatan, namun dapat terjadi sebaliknya jika pelayanan dirasakan kurang memadai Kepuasan pelanggan terhadap kualitas pelayanan dapat ditentukan dengan membandingkan persepsi dari pelayanan yang diterima dengan harapan terhadap pelayanan yang diberikan. Tujuan penelitian mengetahui hubungan kualitas pelayanan dengan kepuasan pasien BPJS di Puskesmas Sungai Ulin tahun 2019. Penelitian ini merupakan penelitian analitik dengan pendekatan cross sectional Populasi adalah semua pasien peserta BPJS yang datang berkunjung ke Puskesmas Sungai Ulin pada bulan Januari – Maret 2019 sebanyak 651 orang dan Sampel pada penelitian ini adalah pasien peserta BPJS yang datang berkunjung ke Puskesmas Sungai Ulin pada bulan Mei 2019 dengan teknik pengambilan sampel secara accidental random sampling sebanyak 87 responden. Instrument penelitian menggunakan wawancara kuesioner dan analisa data dengan chi square. Berdasarkan hasil penelitian didapat mayoritas kepuasan pasien peserta BPJS adalah tidak puas sebesar 72 responden (82,8%), ada hubungan kualitas pelayanan dengan kepuasan pasien berdasarkan dimensi reliability (ρ-value = 0,009),tidak ada hubungan kualitas pelayanan dengan kepuasan pasien berdasarkan dimensi responsivenes (ρ-value = 0,341), ada hubungan kualitas pelayanan dengan kepuasan pasien berdasarkan dimensi assurance (ρ-value = 0,000), tidak ada hubungan kualitas pelayanan dengan kepuasan pasien berdasarkan dimensi emphaty (ρ-value = 0,058) dan tidak ada hubungan kualitas pelayanan dengan kepuasan pasien berdasarkan dimensi tangibles peserta BPJS di Puskesmas Sungai Ulin tahun 2019 (ρ-value = 0,102). Diharapkan masyarakat dapat memanfaatkan pelayanan yang diberikan Puskesmas sehingga kepuasan pasien dapat meningkat.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: kualitas pelayanan, kepuasan, pasien BPJS
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Depositing User: Hardiyati
Date Deposited: 18 May 2020 04:28
Last Modified: 24 Jan 2022 03:09
URI: http://eprints.uniska-bjm.ac.id/id/eprint/710

Actions (login required)

View Item View Item