ANALISIS PEMBERIAN INSENTIF DALAM UPAYA PENINGKATAN MOTIVASI KERJA KARYAWAN PADA PT. NUSANTARA INDAH BAKTI DI SATUI

Bernadhi, Dedet (2020) ANALISIS PEMBERIAN INSENTIF DALAM UPAYA PENINGKATAN MOTIVASI KERJA KARYAWAN PADA PT. NUSANTARA INDAH BAKTI DI SATUI. Diploma thesis, Universitas Islam Kalimantan MAB.

[img] Text
ARTIKEL.pdf

Download (356kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meneliti : (1) pemberian insentif dalam upaya meningkatkan motivasi kerja pada PT. Nusantara Indah Bakti Satui (2) bagaimana pemberian insentif yang seharusnya dilaksanakan oleh PT Nusantara Indah Bakti Satui untuk meningkatkan motivasi kerja karyawan Penelitian ini untuk dapat memecahkan masalah yang sedang dihadapi perusahaan, maka penulis menggunakan beberapa metode Kualitatif dan teknik penelitian untuk memperoleh data-data yang diperlukan melalui observasi, wawancara dan data dari perusahaan. Hasil penelitian menunjukkan rendahnya produktivitas disebabkan oleh rendahnya motivasi kerja karyawan. hal ini disebabkan oleh beberapa factor antara lain : 1.Insentif yang diterima karyawan kurang memuaskan karyawan karena relatif masih kecil. 2.Hubungan antara pimpinan dengan karyawan, dalam hal ini terjadi kesenjangan yaitu kurangnya perhatian pimpinan terhadap kebutuhan-kebutuhan yang diinginkan karyawan. 3.Kurangnya pengawasan dan kurang tegasnya penerapan ketentuan yang mengatur disiplin kerja karyawan, sehingga mengakibatkan tingginya tingkat kemangkiran (absensi) dan pelanggaran jam kerja. Perusahaan hendaknya menyesuaikan kebutuhan insentif yang layak dan adil bagi kesejahteraan karyawan pada saat ini, dengan jalan memberikan insentif yang sebanding dengan tingkat tanggung jawab pekerjaan. Pimpinan perusahaan hendaknya dapat memberikan insentif yaitu tambahan penghasilan bagi karyawan dengan jalan memberikan insentif untuk jam kerja lembur serta memberikan bonus atau insentif bagi karyawan yang dapat melakukan pekerjaan dengan memuaskan pada tingkat kualitas dan kuantitas tertentu atau yang diharapkan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Insentif dan Motivasi
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Depositing User: Dedet Bernadhi
Date Deposited: 13 May 2020 07:19
Last Modified: 13 May 2020 07:19
URI: http://eprints.uniska-bjm.ac.id/id/eprint/748

Actions (login required)

View Item View Item