ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KINERJA TENAGA KESEHATAN DI UPT.PUSKESMAS KARANG INTAN 1 KABUPATEN BANJAR TAHUN 2021

Fahmi, Zaky (2021) ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KINERJA TENAGA KESEHATAN DI UPT.PUSKESMAS KARANG INTAN 1 KABUPATEN BANJAR TAHUN 2021. Diploma thesis, Universitas Islam Kalimantan MAB.

[img] Text
ZAKY FAHMI 17070371 ARTIKEL.pdf

Download (334kB)

Abstract

Keberhasilan suatu organisasi dapat diukur dengan kinerja karyawan, sehubungan dengan pengembangan dan peningkatan sumber daya manusia, maka salah satu faktor yang harus diperhatikan adalah masalah kinerja. Studi pendahuluan tenaga kesehatan UPT. Puskesmas Karang Intan 1 Kabupaten Banjar didapat 10 tenaga kesehatan memilih absensi tertulis, ada 6 tenaga kesehatan rangkap jabatan, sehingga dalam melaksanakan tugas pokok fungsi dan standar operasional prosedur di Puskesmas tidak maksimal. Tujuan penelitian untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan kinerja tenaga kesehatan di UPT. Puskesmas Karang Intan 1 Kabupaten Banjar. Penelitian ini merupakan penelitian analitik dengan pendekatan cross sectional. Populasi adalah semua tenaga kesehatan di UPT. Puskesmas Karang Intan 1 Kabupaten Banjar, teknik total sampling sebanyak 60 responden tenaga kesehatan, instrumen penelitian menggunakan kuesioner, teknik analisa data menggunakan analisis univariat dan bivariat (uji statistik chi square). Hasil penelitian menunjukkan tidak ada hubungan pendidikan (p)=0,221, ada hubungan motivasi kerja (p)=0,000, ada hubungan disiplin kerja (p)=0,000, ada hubungan sikap (p)=0,000 dan ada hubungan dukungan sumber daya (p)=0,000. Diharapkan tenaga kesehatan dapat menjalankan fungsi tugas dan tanggung jawab, khususnya berkaitan dengan implementasi pekerjaan dan dijadikan bahan masukan sesuai standar operasional prosedur yang berlaku di Puskesmas. The success of an organization can be measured by employee performance, in connection with the development and improvement of human resources, then one of the factors that must be considered is the problem of performance. Preliminary study of UPT health workers. Puskesmas Karang Intan 1, Banjar Regency, obtained 10 health workers who chose written attendance, there were 6 health workers with concurrent positions, so that in carrying out the main tasks, functions and standard operating procedures at the Puskesmas were not optimal. The purpose of the study was to determine the factors related to the performance of health workers at UPT. Karang Intan 1 Health Center, Banjar Regency. This research is an analytic study with a cross sectional approach. The population is all health workers in UPT. Karang Intan 1 Public Health Center, Banjar Regency, the total sampling technique was 60 health workers respondents, the research instrument used a questionnaire, the data analysis technique used univariate and bivariate analysis (chi square statistical test). The results showed that there was no relationship between education (p)=0.221, there was a relationship between work motivation (p)=0.000, there was a relationship between work discipline (p)=0.000, there was a relationship between attitudes (p)=0.000 and there was a relationship between resource support (p)=0.000. It is expected that health workers can carry out their duties and responsibilities, especially with regard to the implementation of work and be used as input according to standard operating procedures applicable at the Puskesmas.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Kinerja, Pendidikan, Motivasi, Disiplin, Sikap, Dukungan Sumber Daya
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine
R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Depositing User: Zaky Fahmi
Date Deposited: 04 Nov 2021 04:22
Last Modified: 04 Nov 2021 04:22
URI: http://eprints.uniska-bjm.ac.id/id/eprint/8762

Actions (login required)

View Item View Item