PENGARUH DISIPLIN DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA PEGAWAI (Studi Pada Kantor Wilayah Kementerian Hukum Dan HAM Kalimantan Selatan)

Roydita, Rifka Widya (2021) PENGARUH DISIPLIN DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA PEGAWAI (Studi Pada Kantor Wilayah Kementerian Hukum Dan HAM Kalimantan Selatan). Masters thesis, Universitas Islam Kalimantan MAB.

[img] Text
templet artikel.pdf

Download (359kB)

Abstract

Faktor kedisiplinan, dan motivasi menarik untuk dilakukan sebuah penelitian dikarenakan mampu mempengaruhi performance (kinerja) pegawai yang ditunjukkan dari perilaku kerja yang efektif, efisien, produktif serta memiliki integritas yang tinggi. Betapa pentingnya perusahaan atau instansi mempunyai kinerja karyawan yang tinggi agar dapat mewujudkan visi, misi, dan tujuan perusahaan yang efektif, efisien, bersih, dan profesional serta mampu bersaing dengan perusahaan sejenis. Peningkatan kinerja karyawan dipengaruhi pengalaman kerja, karena semakin pengalaman kerja tinggi atau profesional akan mudah menyelesaikan pekerjaan dengan cepat, tepat dan berkualitas produk yang dihasilkan. Ini membuktikan semakin tinggi pengalaman kerja tinggi akan meningkatkan kinerja karyawan. Tujuan dari penelitian ini adalah ingin mengkaji dan mengetahui apakah disiplin dan motivasi kerja secara simultan berpengaruh siginifikan terhadap kinerja pegawai di Kementerian Hukum Dan HAM Kalimantan Selatan. Jenis penelitian ini menggunakan metode penlitian kuantitatif. Dengan jumlah populasi sampel sebanyak 122 orang pegawai Kementerian Hukum Dan HAM Kalimantan Selatan. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 55 orang pegawai dengan teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah teknik purpose sampling. Sedangkan jenis data yang digunakan yaitu data primer dan data sekunder, dengan teknik pengumpulan data menggunakan observasi, kuesioner, wawancara, dan dokumentasi. Adapun teknik yang digunakan untuk menganalisis data yaitu: Uji asumsi klasik, dan Analisis pengujian hipotesis. Dari hasil penelitian ini diperoleh data yaitu Variabel disiplin kerja (X1) secara parsial berpengaruh signifikan terhadap variabel kinerja karyawan (Y) dengan nilai koefisien regresi Y= 5,312 + 0,353 X1. Variabel motivasi kerja (X2) secara parsial berpengaruh signifikan terhadap variabel kinerja karyawan (Y) dengan nilai koefisien regresi Y= 5,312 + 0,133 X2. Dan Variabel disiplin kerja (X1) dan Variabel motivasi kerja (X2) secara simultan berpengaruh signifikan terhadap variabel kinerja karyawan (Y) dengan nilai koefisien regresi 178,006. Dapat disimpulkan bahwa peningkatan kinerja pegawai tidak terlepas dari disiplin dan motivasi kerja. Dengan tingginya motivasi kerja dan disiplin kerja yang dimiliki maka akan lebih mudah meningkatkan kinerja pegawai di Kementerian Hukum Dan HAM Kalimantan Selatan. Discipline and motivation factors are interesting to conduct a study because they are able to influence employee performance which is shown from work behavior that is effective, efficient, productive and has high integrity . How important it is for a company or agency to have high employee performance in order to realize the company's vision, mission and goals that are effective, efficient, clean, and professional and able to compete with similar companies. Improved employee performance is influenced by work experience, because the more high or professional work experience will be, it will be easier to complete work quickly, precisely and with quality products produced. This proves that the higher the work experience, the higher the employee's performance. The purpose of this research is to examine and find out whether discipline and work motivation simultaneously have a significant effect on employee performance in the Ministry of Law and Human Rights, South Kalimantan . This type of research uses quantitative research methods. With a total sample population of 122 employees of the Ministry of Law and Human Rights in South Kalimantan . The sample used in this study were 55 employees with the sampling technique in this study was purposive sampling technique . While the types of data used are primary data and secondary data, with data collection techniques using observation, questionnaires , interviews , and documentation . The techniques used to analyze the data are: classic assumption test and hypothesis testing analysis . From the results of this study obtained data, namely the variable work discipline (X1) partially has a significant effect on the employee performance variable (Y) with a regression coefficient value Y = 5, 312 + 0, 353 X1. Work motivation variable (X2) partially has a significant effect on the employee performance variable (Y) with the regression coefficient Y = 5,312 + 0.133 X2 . And variable labor discipline (X1) and variable work motivation (X2) simultaneously significant effect on employee performance variable (Y) with regression coefficient 178, 006 . It can be concluded that improving employee performance is inseparable from work discipline and motivation. With high work motivation and work discipline, it will be easier to improve employee performance at the Ministry of Law and Human Rights in South Kalimantan.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Disiplin Kerja, Motivasi Kerja, Kinerja Pegawai. Work Discipline, Work Motivation, Employee Performance.
Subjects: A General Works > AC Collections. Series. Collected works
Depositing User: Rifka Widya Roydita
Date Deposited: 09 Dec 2021 02:28
Last Modified: 09 Dec 2021 02:28
URI: http://eprints.uniska-bjm.ac.id/id/eprint/8906

Actions (login required)

View Item View Item