EVALUASI PELAKSANAAN PROYEK PEMBANGUNAN GEDUNG OLAHRAGA SERBA GUNA KOMPLEK STADION 2 DESEMBER TAHAP 1 DENGAN MENGGUNAKAN METODE PROGRAM EVALUATION AND REVIEW TECHNIQUE(PERT)

Azimi, Muhammad Risfi Rida (2022) EVALUASI PELAKSANAAN PROYEK PEMBANGUNAN GEDUNG OLAHRAGA SERBA GUNA KOMPLEK STADION 2 DESEMBER TAHAP 1 DENGAN MENGGUNAKAN METODE PROGRAM EVALUATION AND REVIEW TECHNIQUE(PERT). Diploma thesis, Universitas Islam Kalimantan MAB.

[img] Text
JURNAL RISFI.pdf

Download (685kB)

Abstract

Kelancaran pelaksanaan Pembangunan Gedung Olahraga Serba Guna Komplek Stadion 2 Desember Tahap 1 bergantung kepada ketepatan waktu pelaksanaan proyek dengan jumlah waktu yang telah diperkirakan oleh penanggung jawab proyek tersebut. Pelaksanaan pekerjaan proyek dapat berjalan mundur dari jadwal yang sudah disediakan dikarenakan oleh hambatan yang terjadi selama masapelaksanaan proyek, demi tercapainya waktu optimal pekerjaan proyek diperlukan kontrol antara pelaksanaan dan jadwal rencana pekerjaan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis waktu pekerjaan yang optimal, serta mengetahui probabilitas penyelesaian proyek Pembangunan Gedung Olahraga Serba Guna Komplek Stadion 2 Desember Tahap 1 dan membandingkan antara pelaksanaan di lapangan dengan perhitungan menggunakan metode Program Evaluation and Review Technique (PERT). Berdasarkan analisis network planning dengan menggunakan metode PERT didapatkan efektivitas waktu penyelesaian proyek. Dimana waktu normal penyelesaian proyek adalah 180 hari, sedangkan dengan menggunakan metode PERT proyek dapat diselesaikan selama 174 hari. Dengan menggunakan metode PERT, dihasilkan probabilitas sebesar 88,61% dalam menyelesaikan proyek Pembangunan Gedung Olahraga Serba Guna Komplek Stadion 2 Desember Tahap 1 jika waktu pengerjaan proyek selama 180 hari atau jika proyek tidak menggunakan analisis PERT. Dengan demikian metode PERT dapat mempersingkat waktu pengerjaan proyek sehingga proyek Pembangunan Gedung Olahraga Serba Guna Komplek Stadion 2 Desember Tahap 1 dapat dilaksanakan lebih efektif dan efisien serta dapat mencapai hasil yang optimal. The smooth implementation of the Construction of the Multipurpose Sports Building, Stadium Complex on December 2, Phase 1 depends on the timeliness of the project implementation with the amount of time that has been estimated by the person in charge of the project. The implementation of project work can run backwards from the schedule that has been provided due to obstacles that occur during the project implementation period, in order to achieve the optimal time for project work, control is needed between the implementation and the work plan schedule. This study aims to analyze the optimal work time, as well as to determine the probability of completion of the Phase 1 Multipurpose Sports Building Construction Project, Stadium Complex 2 December, and to compare the implementation in the field with calculations using the Program Evaluation and Review Technique (PERT) method. Based on the network planning analysis using the PERT method, the effectiveness of the project completion time was obtained. Where the normal time for project completion is 180 days, while using the PERT method the project can be completed for 174 days. By using the PERT method, the resulting probability is 88.61% in completing the December 2, Stage 1 Stadium Complex Multipurpose Sports Building Construction project if the project time is 180 days or if the project does not use PERT analysis. Thus the PERT method can shorten the project work time so that the December 2 Phase 1 Multipurpose Sports Building Project can be carried out more effectively and efficiently and can achieve optimal results.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Waktu, Probabilitas, Metode PERT Time, Probability, PERT method.
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Depositing User: Muhammad Risfi Rida Azimi
Date Deposited: 16 Feb 2022 03:35
Last Modified: 16 Feb 2022 03:35
URI: http://eprints.uniska-bjm.ac.id/id/eprint/9559

Actions (login required)

View Item View Item