ANALISIS UNDANG-UNDANG NOMOR 31 TAHUN 2014 TENTANG PERLINDUNGAN SAKSI DAN KORBAN DALAM MEMBERIKAN PERLINDUNGAN HAK-HAK KORBAN TINDAK PIDANA KEKERASAN DALAM RUMAH TANGGA

Hafizi, Muhammad (2023) ANALISIS UNDANG-UNDANG NOMOR 31 TAHUN 2014 TENTANG PERLINDUNGAN SAKSI DAN KORBAN DALAM MEMBERIKAN PERLINDUNGAN HAK-HAK KORBAN TINDAK PIDANA KEKERASAN DALAM RUMAH TANGGA. Diploma thesis, Universitas Islam Kalimantan MAB.

[img] Text
M. HAFIZI_COverAbstarakDftarPustaka.pdf

Download (231kB)
[img] Text
Orisinalitas Hafizi.pdf

Download (263kB)
[img] Text
Pengesahan Hafizi.pdf

Download (263kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaturan hukum terhadap tindak pidana kekerasan dalam rumah tangga berdasarkan Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2004 Tentang Penghapusan Kekerasan Dalam Rumah Tangga dan untuk Mengetahui bentuk perlindungan hak-hak korban tindak pidana kekerasan dalam rumah tangga berdasarkan Undang-Undang Nomor 31 Tahun 2014 Tentang Perubahan Atas Undang-Undang Nomor 13 Tahun 2006 Tentang Perlindungan Saksi Dan Korban. Jenis penelitian dalam penulisan skripsi ini dilakukan dengan jenis penelitian hukum normatif berupa penelitian kepustakaan yang menggunakan 3 bahan hukum yaitu bahan hukum primer, bahan hukum sekunder dan bahan hukum tersier. Penelitian hukum ini menitikberatkan pada studi kepustakaan yang berarti akan lebih banyak menelaah dan mengkaji aturan-aturan hukum yang ada dan berlaku. Hasil penelitian menunjukan Lahirnya Undang-Undang No 23 tahun 2004 Tentang Penghapusan Kekerasan Dalam Rumah Tangga (UU PKDRT) mengatur segala bentuk tindak pidana kekerasan dalam rumah tangga menjadi tindakan kriminal sebagai salah satu dampak dari penerapan kekerasan tersebut adalah terjadinya kesadaran publik atas tindak pidana kekerasan dalam rumah tangga. Disamping itu, timbul pula berbagai persoalan dalam menyelesaikan proses hukum tindak pidana kekerasan dalam rumah tangga. Tindak pidana kekerasan dalam rumah tangga terjadi dalam bentuk kekerasan kekerasan baik secara fisik, psikologis, seksual dan ekonomi.. Adapun pengaturan hukum tindak pidana kekerasan dalam rumah tangga kepada wanita terdapat dalam pasal 44 Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2004 Tentang Penghapusan Kekerasan Dalam Rumah Tangga. Masalah perlindungan terhadap hak-hak korban tindak pidana kekeraan dalam rumah tangga menjadi permasalahan yang menarik untuk dicermati, karena masalah perlindungan terhadap korban kekerasan dalam rumah tangga tidak hanya berkaitan dengan pemberian perlindungan saja, akan tetapi berkaitan dengan hambatan yang dihadapi. Tidak mudah untuk memberikan perlindungan terhadap saksi sekaligus korban kekerasan dalam rumah tangga karena ada beberapafaktor yang jadi penghambat. Berdasarkan pasal 5 Undang-Undang Nomor 31 Tahun 2014 Tentang Perubahan Atas Undang-Undang Nomor 13 Tahun 2006 Tentang Perlindungan Saksi Dan Korban diharapkan dapat menjamin terhadap perlindungan hak-hak dari korban tindak pidana kekerasan dalam rumah tangga.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: UU No 31 Tahun 2014, Hak-Hak Korban, Tindak KDRT
Subjects: K Law > K Law (General)
Depositing User: Muhammad Hafizi
Date Deposited: 03 Feb 2023 02:28
Last Modified: 03 Feb 2023 02:28
URI: http://eprints.uniska-bjm.ac.id/id/eprint/15121

Actions (login required)

View Item View Item