SISTEM INFORMASI PEMESANAN MAKANAN DAN TEMPAT ONLINE BERBASIS WEB PADA RUMAH MAKAN BUNDA

Safwani, Safwani (2021) SISTEM INFORMASI PEMESANAN MAKANAN DAN TEMPAT ONLINE BERBASIS WEB PADA RUMAH MAKAN BUNDA. Diploma thesis, Universitas Islam Kalimantan MAB.

[img] Text
Artikel_Safwani_16630662.pdf

Download (202kB)

Abstract

Rumah makan bunda atau yang dikenal dengan kedai Bunda Flamboyan merupakan salah satu dari sekian banyak rumah makan yang ada di kota Banjarmasin. Rumah makan ini menyediakan berbagai macam menu makanan maupun minuman dengan harga yang relatif cukup murah, dengan lokasi yang mudah dicari. Masalah yang saat ini terjadi di rumah makan Bunda adalah karyawan masih mencatat pesanan pelanggan secara manual menggunakan kertas sehingga terkadang tulisan tidak jelas yang membuat pesanan makanan tidak sesuai dan proses reservasi tempat masih dilakukan dengan cara datang langsung ke rumah makan tersebut atau dengan melakukan panggilan telepon langsung ke pihak rumah makan Bunda tanpa menggunakan sistem. Dalam mengatasi permasalahan tersebut maka dibutuhkan suatu sistem informasi yang dapat mendukung pengelolaan informasi serta mampu menyelesaikan masalah tersebut. Metode penelitian yang digunakan yaitu observasi, wawancara dan studi pustaka. Adapun hasil penelitian ini yaitu terciptanya aplikasi yang memiliki fasilitas order sistem yang dapat mempermudah dalam proses pemesanan makanan serta reservasi tempat dengan sistem informasi berbasis web. Bagi peneliti selanjutnya bisa mengembangkan aplikasi tersebut sehingga dapat berbasis android yang lebih praktis untuk pengguna. Bunda restaurant or known as Bunda Flamboyan is one of the many restaurants in Banjarmasin. This restaurant provides a variety of food and beverage menus at relatively cheap prices, with a location that is easy to find. The problem that currently occurs in Bunda restaurant is that employees still record customer orders manually using paper so that sometimes the writing is not clear that makes food orders inappropriate and the reservation process of the place is still done by coming directly to the restaurant or by making a phone call directly to the Bunda restaurant without using the system. In solving the problem, an information system is needed that can support information management and be able to solve the problem.The research methods used are observation, interview and library studies. The result of this study is the creation of an application that has an order system facility that can facilitate the process of ordering food and reservation of places with a web-based information system. For researchers can further develop the application so that it can be based on android that is more practical for users.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Informasi, Makanan, Pemesanan, Sistem, Web Information, Food, Ordering, System, Web
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Depositing User: Safwani Safwani
Date Deposited: 26 Apr 2021 03:06
Last Modified: 26 Apr 2021 03:06
URI: http://eprints.uniska-bjm.ac.id/id/eprint/5006

Actions (login required)

View Item View Item