ANALISIS YURIDIS TENTANG PAJAK DAN BEA BALIK NAMA KENDARAAN BERMOTOR BERDASARKAN PERATURAN DAERAH PROVINSI KALIMANTAN SELATAN NOMOR 5 TAHUN 2011

Yuliana, Yuliana (2021) ANALISIS YURIDIS TENTANG PAJAK DAN BEA BALIK NAMA KENDARAAN BERMOTOR BERDASARKAN PERATURAN DAERAH PROVINSI KALIMANTAN SELATAN NOMOR 5 TAHUN 2011. Diploma thesis, Universitas islam Kalimantan MAB.

[img] Text
JURNAL YULIANA-dikonversi.pdf

Download (229kB)

Abstract

Sejak dua dekade terakhir ini, pajak menjadi isu utama baik pada pihak pemerintah maupun pihak wajib pajak di Indonesia. Karena peningkatan kebutuhan pembangunan untuk mencapai tujuan Negara sebagaimana di amanatkan dalam Pembukaan Undang-Undang Dasar 1945, Pemerintah dari tahun-ketahun membutuhkan dana semakin meningkat. Sumber alam yang selama ini menjadi sumber pendapatan Negara sudah tidak dapat dipertahankan lagi. Penelitian ini difocuskan pada dua rumusan masalah, yaitu : Bagaimana bentuk sanksi hukum terhadap pajak dan bea balik nama kendaraan bermotor berdasarkan Perda Nomor 5 Tahun 2011, Bagaimana kewenangan Bakeuda Provinsi Kalimantan Selatan dalam pemungutan pajak dan bea balik nama kendaraan bermotor berdasarkan Perda Nomor 5 Tahun 2011. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian normatif. Jenis penelitian normatif tersebut akan menelaah secara mendalam terhadap asas-asas hukum, peraturan perundang-undangan, yurisprudensi, dan pendapat ahli hukum serta memandang hukum secara komprehensif, artinya hukum bukan saja sebagai seperangkat kaidah yang bersifat normatif atau apa yang menjadi teks undang-undang (law in book) tetapi juga melihat bagaimana bekerjanya hukum (law in action). Dari penelitian ini diperoleh hasil bahwa analisis yuridis terhadap Analisis Yuridis Tentang Pajak dan Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor Berdasarkan Peraturan Daerah Provinsi Kalimantan Selatan Nomer 5 Tahun 2011. Bahwa pentingnya sebuah pajak terhadap Negara dan Masyarakat sangat perlu disadari dan dijalankan oleh semua pihak demi berkembangnya Daerah ataupun Negara. In the last two decades, taxes have become a major issue for both the government and taxpayers in Indonesia. Due to the increasing need for development to achieve the goals of the State as mandated in the Preamble to the 1945 Constitution, the Government from year to year needs increasing funds. The mainstay of state revenue sources, which so far has been in natural sources such as oil and natural gas, is in fact untenable. This research is focused on two problem formulations, namely: What is the form of legal sanctions against taxes and transfer fees for motorized vehicles based on Regional Regulation Number 5 of 2011, How is the authority of the Regional Finance Agency of South Kalimantan Province in collecting taxes and fees for transferring motor vehicle names based on Regional Regulations Number 5 of 2011. This research uses normative research. This type of normative research will examine in depth the principles of law, statutory regulations, jurisprudence, and opinions of legal experts and view law comprehensively, meaning that law is not just a set of normative rules or what constitutes the text of law ( law in book) but also see how the law works (law in action). From this research, it is found that the juridical analysis of the juridical analysis of motorized vehicle transfer fees and charges based on the Regional Regulation of South Kalimantan Province Number 5 of 2011. That the importance of a tax on the State and Society really needs to be realized and carried out by all parties for the development of the Region Country.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Analisis Yuridis, Pajak dan Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor, Perda Kalimantan Selatan. juridical analysis, tax and transfer fees for motor vehicles, Regional Regulation of South Kalimantan.
Subjects: K Law > K Law (General)
Depositing User: Yuliana
Date Deposited: 22 Jul 2021 03:53
Last Modified: 18 Jan 2022 03:03
URI: http://eprints.uniska-bjm.ac.id/id/eprint/5635

Actions (login required)

View Item View Item