ANALISIS PERANAN KEPEMIMPINAN DALAM MENINGKATKAN KINERJA KARYAWAN PADA FAVEHOTEL AHMAD YANI BANJARMASIN

Rina, Lubna Asra (2022) ANALISIS PERANAN KEPEMIMPINAN DALAM MENINGKATKAN KINERJA KARYAWAN PADA FAVEHOTEL AHMAD YANI BANJARMASIN. Diploma thesis, Universitas Islam Kalimantan MAB.

[img] Text
Artikel Lubna Asra Rina (18310126).pdf

Download (123kB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) Bagaimana peranan kepemimpinan dalam meningkatkan kinerja karyawan pada Favehotel Ahmad Yani Banjarmasin (2) Apa saja yang menjadi kendala kepemimpinan dalam meningkatkan kinerja karyawan pada Favehotel Ahmad Yani Banjarmasin (3) Usaha apa saja yang harus dilakukan dalam meningkatkan kinerja karyawan pada Favehotel Ahmad Yani Banjarmasin. Metode penelitian ini merupakan penelitian kualitatif yaitu penelitian lapangan, sumber data penelitian data primer dan data sekunder, selanjutnya metode pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Data yang diperoleh kemudian di analisis dengan cara membandingkan dan mengkaji dengan dasar - dasar teoritis untuk menarik kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) Tipe kepemimpinan yang diterapkan pada Favehotel Ahmad Yani Banjarmasin adalah tipe kepemimpinan yang aktif, dinamis, terarah, dan mengambil keputusan sangat mementingkan musyawarah, yang diwujudkan pada setiap jenjang dan didalam departemen. Dengan adanya peranan kepemimpinan yang dilakukan manager hotel dan setiap pimpinan departemen memberikan pengaruh terhadap karyawan menjadi lebih disiplin, pemahaman tugas, dan dedikasi. (2) Kendala yang dihadapi yaitu terletak dari latar belakang pendidikan masih ada lulusan SMA/SMK, karakter dan suasana hati dari setiap individu karyawan yang setiap harinya moodnya berubah-ubah, dan kebijakan aturan dari perusahaan yang membuat pimpinan setiap departement tidak bisa menunjukkan benar-benar kepemimpinan sehingga membuat manager hotel dan pimpinan setiap department sedikit kesulitan dalam meningkatkan kinerja karyawan. (3) Usaha yang sudah dilakukan dalam meningkatkan kinerja karyawan yaitu semua karyawan di tranning sesuai dengan kemampuan kinerjanya dan di evaluasi setiap 3 bulan sekali. Kata Kunci : Kepemimpinan, Kinerja Karyawan ABSTRACT This study aims to find out (1) how the role of leadership in improving employee performance at the Favehotel Ahmad Yani Banjarmasin. (2) what are obstacles in improving employee performance at the Favehotel Ahmad Yani Banjarmasin. (3) what efforts are being made to improve employee performance at the Favehotel Ahmad Yani Banjarmasin. This research method is a qualitative research, namely field research, research data sources are primary data and secondary data, then the data collection methods used are observation, interviews, and documentation. Then the data obtained is then analyzed by comparing and reviewing the theoretical basis to draw conclusions. The results of this study indicate that the (1) type of leadership applied at the Favehotel Ahmad Yani Banjarmasin is the type of leadership this is active, dynamic, focused, and makes decisions that attch great importance to deliberation, which is manifested at every level and within the department. With leadership role carried out by hotel managers and each department head, it has an influence on employees to be more disciplined, understand their duties dan have dedication. (2) the obstacles faced are located from educational background there are SMA/SMK graduates, the character and mood of each individual employee whose mood changes every day, and company policies that make the leadership of each department unable to show the correct ture leadership so that it makes hotel managers and leader of each department a little difficult of 1 improve employee performance. (3) the efforts that have been made to improve employee performance are that all employees are trained according to their performance abilities and are evaluated every 3 months. Keywords: Leadership, Employee Performance

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci : Kepemimpinan, Kinerja Karyawan Keywords: Leadership, Employee Performance
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
H Social Sciences > HC Economic History and Conditions
H Social Sciences > HN Social history and conditions. Social problems. Social reform
Depositing User: Lubna Asra Rina
Date Deposited: 03 Aug 2022 05:58
Last Modified: 03 Aug 2022 05:58
URI: http://eprints.uniska-bjm.ac.id/id/eprint/11455

Actions (login required)

View Item View Item