Rahmah, Fauziatin Noor (2020) UPAYA GURU BIMBINGAN DAN KONSELING DALAM MENANAMKAN PERILAKU SOPAN SANTUN SISWA DI SMP NEGERI 17 BANJARMASIN. Diploma thesis, Universitas Islam Kalimantan MAB.
Text
ARTIKEL Fauziatin_Ema-dikonversi.pdf Download (19kB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mendeskripsikan tentang perilaku kurang sopan santun siswa, upaya guru bimbingan dan konseling dalam menanamkan perilaku sopan santun, kendala dalam penanaman sopan santun, faktor yang mempengaruhi perilaku dan solusi yang diberikan kepada siswa yang memiliki perilaku kurang sopan santun di SMP Negeri 17 Banjarmasin. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif, subyek dipilih berdasarkan teknik purposive sampling yaitu dua guru bimbingan dan konseling dan lima siswa yang memiliki perilaku kurang sopan santun. Dalam penelitian menggunakan teknik pengumpul data observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data melalui reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada beberapa perilaku kurang sopan santun siswa terhadap guru ataupun teman seperti berbicara kasar kepada teman, berbicara atau bercanda saat guru menjelaskan pelajaran didepan kelas dan berpakaian tidak rapi. Upaya yang dilakukan guru bimbingan dan konseling dalam menanamkan sopan santun dengan keteladanan, menerapkan tata tertib, memberikan apresiasi dan pujian serta perhatian kepada siswa. Adapun kendala yang dihadapi guru bimbingan dan konseling yaitu kurangnya kesadaran, kemauan, pemahaman, kurang tanggap dan pembiasaan dalam berperilaku sopan santun. Selain itu solusi yang diberikan yaitu berupa bimbingan dan nasehat kepada siswa serta memberikan praktik tentang sopan santun yang harus diterapkan siswa. This study aims to identify and describe the behavior of students who lack courtesy, the efforts of guidance and counseling teachers in instilling polite behavior, constraints in cultivating courtesy, factors that influence behavior and solutions given to students who have less manners in SMP Negeri 17 Banjarmasin. This study used a descriptive qualitative method, the subjects were selected based on purposive sampling technique, namely two guidance and counseling teachers and five students who had less manners. In this research, using observation, interview and documentation data collection techniques. Data analysis techniques through data reduction, data presentation and drawing conclusions. The results showed that there were several behaviors that were not polite to students towards teachers or friends, such as speaking harshly to friends, talking or joking when the teacher explained lessons in front of the class and dressed untidy. The efforts made by guidance and counseling teachers in instilling good manners by exemplary, implementing discipline, giving appreciation and praise and attention to students. There are obstacles faced by guidance and counseling teachers, namely lack of awareness, willingness, understanding, lack of responsiveness and habituation in behaving politely. In addition, the solutions given are in the form of guidance and advice to students and provide practices about courtesy that students must apply. talking or joking when the teacher explains the lesson in front of the class and dressed untidy. The efforts made by guidance and counseling teachers in instilling good manners by exemplary, implementing discipline, giving appreciation and praise and attention to students. There are obstacles faced by guidance and counseling teachers, namely lack of awareness, willingness, understanding, lack of responsiveness and habituation in behaving politely. In addition, the solutions given are in the form of guidance and advice to students and provide practices about courtesy that students must apply.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | guru bimbingan dan konseling; penanaman; perilaku sopan santun |
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Depositing User: | Fauziatin Noor Rahmah |
Date Deposited: | 27 Aug 2020 02:39 |
Last Modified: | 27 Aug 2020 02:39 |
URI: | http://eprints.uniska-bjm.ac.id/id/eprint/1451 |
Actions (login required)
View Item |