PERLINDUNGAN HUKUM ATAS KERUGIAN YANG DIAKIBATKAN ARISAN BERBASIS ONLINE BERDASARKAN KUHPERDATA

HAFIZ, MUHAMMAD FADLAN (2023) PERLINDUNGAN HUKUM ATAS KERUGIAN YANG DIAKIBATKAN ARISAN BERBASIS ONLINE BERDASARKAN KUHPERDATA. Diploma thesis, Universitas Islam Kalimantan MAB.

[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (28kB)
[img] Text
Lembar Pengesahan.pdf

Download (234kB)
[img] Text
Pernyataan Keaslian Skripsi.pdf

Download (194kB)

Abstract

Berangkat dari kemajuan teknologi yang berdampak kepada penggunaan internet yang saat ini telah menjadi kebutuhan pokok kaum milenial, membuat arisan berbasis online sangat diminati karena pelaksanaannya yang menggunakan media sosial dan tidak perlu bertatap muka, sehingga memudahkan peserta dalam mengikutinya. Peminat dapat berasal dari segala usia dan tak terbatas kepada jenis kelamin asalkan memahami bagaimana cara menggunakan internet dan memiliki akses untuk melakukan transaksi secara virtual. Namun seiring menjamurnya arisan berbasis online yang dikelola oleh owner arisan tersebut, maka semakin banyak pula kejadian yang merugikan salah satu pihak dalam arisan online tersebut, dikarenakan adanya pihak lain yang melakukan wanprestasi atau tidak dapat memenuhi perjanjian yang telah disepakati sebelumnya. Arisan berbasis online yang dilaksanakan melalui media sosial dan tidak dibuat secara tertulis, menimbulkan pertanyaan apakah kedudukannya sah sebagai sebuah perjanjian yang harus ditaati dan mengikat para pihak terkait, serta bagaimanakah perlindungan hukum untuk korban yang mengalami kerugian dalam arisan berbasis online. Penelitian ini difokuskan pada 2 (dua) rumusan masalah, yakni bagaimana kedudukan perjanjian arisan online dalam Kitab Undang-Undang Hukum Perdata, serta bagaimana perlindungan hukum terhadap peserta arisan yang dirugikan dalam arisan yang berbasis online. Penelitian ini merupakan penelitian normatif, dengan menggunakan 3 (tiga) pendekatan, diantaranya yakni: statute approach atau pendekatan undang-undang, conceptual approach atau pendekatan konsep, dan case approach atau pendekatan kasus. Selain itu penelitian ini menggunakan jenis bahan hukum primer, sekunder, dan tersier. Hasil dari penelitian ini yakni: pertama, arisan online termasuk dalam sebuah perjanjian yang sah meskipun tidak dalam bentuk tertulis dan harus ditaati oleh para pihak sebagaimana asas pacta sunt servanda karena telah memenuhi syarat-syarat sahnya sebuah perjanjian sebagaimana diatur dalam Pasal 1320 KUHPerdata. kedua, peserta arisan online yang dirugikan dapat mengajukan gugatan ke pengadilan disertai dengan bukti-bukti yang ada. Karena arisan online dibuat dan dilaksanakan menggunakan media elektronik, maka digunakan bukti-bukti tambahan sebagaimana diatur dalam Pasal 5 UU No. 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Perlindungan Hukum, Arisan Berbasis Online, KUHPerdata
Subjects: K Law > K Law (General)
Depositing User: Muhammad Fadlan Hafiz
Date Deposited: 09 May 2023 05:34
Last Modified: 09 May 2023 05:34
URI: http://eprints.uniska-bjm.ac.id/id/eprint/16304

Actions (login required)

View Item View Item