PERSEPSI MAHASISWA PRODI PGMI UNISKA BANJARMASIN PASCA PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) TERHADAP MOTIVASI DAN KESIAPAN MENJADI GURU�

Safitri, Nilam (2023) PERSEPSI MAHASISWA PRODI PGMI UNISKA BANJARMASIN PASCA PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) TERHADAP MOTIVASI DAN KESIAPAN MENJADI GURU�. Diploma thesis, Universitas Islam Kalimantan MAB.

[img] Text
Abstrak.pdf

Download (41kB)
[img] Text
lembar keaslian skripsi.pdf

Download (74kB)
[img] Text
Lembar pengesahan skripsi_removed.pdf

Download (249kB)

Abstract

Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) merupakan program yang diadakan oleh pihak kampus untuk menambah pengalaman dan kesiapan mahasiswa. Maka dari itu Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pandangan mahasiswa Prodi PGMI UNISKA Banjarmasin terhadap motivasi dan kesiapannya menjadi seorang guru setelah mengikuti kegiatan PPL. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan jenis fenomenologi dengan subjek mahasiswa jurusan PGMI Banjarmasin A angkatan 2018 yang telah mengikuti kegiatan PPL, diambil sebanyak 32 mahasiswa. Pengumpulan data, dilaksanakan melalui observasi, wawancara, angket dan dokumentasi. Teknis analisis data yang digunakan adalah reduksi data, display, dan penarikan kesimpulan. Peneliti menggunakan triangulasi teknik dan triangulasi sumber untuk memperoleh keabsahan data. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa setelah mengikuti kegiatan PPL pandangan mahasiswa terhadap motivasi belajar menjadi guru mengalami peningkatan dan penurunan. Ada beberapa orang mahasiswa yang menyatakan bahwa motivasi mereka belajar menjadi guru mengalami peningkatan karena setelah mengikuti kegiatan PPL mereka mendapatkan pengalaman yang menambah motivasi mereka. beberapa orang mahasiswa menyatakan mengalami penurunan motivasi setelah mengikuti kegiatan PPL dikarenakan saat kegiatan berlangsung mereka merasa kesulitan dalam menangani permasalahan yang terjadi. Menurut persepsi mahasiswa terhadap kesiapan menjadi guru setelah PPL mengalami kemajuan. Karena selama kegiatan PPL, mahasiswa praktik langsung menjadi seorang guru dan langsung bersosialisasi dengan pihak sekolah.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Persepsi Mahasiswa, PPL, Motivasi dan Kesiapan Menjadi Guru
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education
Depositing User: Nilam Safitri
Date Deposited: 25 May 2023 02:43
Last Modified: 25 May 2023 02:43
URI: http://eprints.uniska-bjm.ac.id/id/eprint/16346

Actions (login required)

View Item View Item