Dilla, Alifa Nashata (2023) Hubungan Kualitas Pelayanan Dengan Kepuasan Pasien JKN-KIS Di Puskesmas Alalak Tengah Tahun 2023. Diploma thesis, Universitas Islam Kalimantan MAB.
Text
Abstrak.pdf Download (18kB) |
|
Text
Pengesahan skripsi.pdf Download (313kB) |
|
Text
PDF KEASLIAN PENELITIAN.pdf Download (373kB) |
Abstract
Data Rekapitulasi Kunjungan pasien JKN-KIS di Puskesmas Alalak Tengah 3 tahun terakhir 2021-2023 mengalami kenaikan kunjungan pasien JKN-KIS. Data kunjungan perhari tertinggi pada tahun 2021 sebanyak 40, tahun 2022 sebanyak 57, dan tahun 2023 dari bulan Januari-Maret sebanyak 68 kunjungan. Meningginya jumlah kunjungan pasien JKN-KIS, Puskesmas Alalak Tengah dituntut lebih dalam memberikan kualitas pelayanan yang ada. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan kualitas pelayanan dengan kepuasan pasien JKN-KIS di Puskesmas Alalak Tengah Tahun 2023. Metode penelitian ini merupakan jenis penelitian kuantitatif menggunakan penelitian survei analitik dengan pendekatan cross sectional. Populasi penelitian ini sebesar 2.843 orang dan sampel sebesar 97 responden. Hasil penelitian menunjukkan kepuasan pasien 49 responden (50,5%) menyatakan puas dan dimensi kualitas pelayanan keandalan (Reliability) 65 responden (67,0%), daya tanggap (Responsiveness) 65 responden (67,0%), jaminan (Assurance) 81 responden (83,5%), empati (emphaty) 70 responden (83,5%), dan bukti fisik (tangibles) 35 responden (36,1%) menyatakan baik. Hasil penelitian ada hubungan keandalan (Reliability)(p-value=0,000), daya tanggap (Responsiveness)(p-value=0,000), jaminan (assurance)(p-value=0,050), dan bukti fisik (tangibles)(p-value=0,000). Yang tidak berhubungan yaitu empati (emphaty)(p-value=0,061) dengan kepuasan pasien JKN-KIS di Puskesmas Alalak Tengah. Disarankan bagi instansi untuk mempertahankan dan meningkatkan kualitas pelayanan serta meningkatkan sarana prasarana agar tercapainya keselarasan serta menjadi bahan rujukan untuk diteliti kembali pada tingkatan yang lebih luas.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kepuasan, Kualitas Pelayanan, Pasien JKN-KIS |
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) |
Depositing User: | Alifa Nashata Dilla |
Date Deposited: | 10 Aug 2023 02:19 |
Last Modified: | 10 Aug 2023 02:19 |
URI: | http://eprints.uniska-bjm.ac.id/id/eprint/17306 |
Actions (login required)
View Item |