ANALISIS KEBIJAKSANAAN MOTIVASI DALAM UPAYA MENINGKATKAN KINERJA KARYAWAN PADA PT. TEMPO SCAN PASIFIC BANJARMASIN

Zamsi, Muhammad (2024) ANALISIS KEBIJAKSANAAN MOTIVASI DALAM UPAYA MENINGKATKAN KINERJA KARYAWAN PADA PT. TEMPO SCAN PASIFIC BANJARMASIN. Diploma thesis, Universitas Islam Kalimantan MAB.

[img] Text
ABSTRAK Zamsi.pdf

Download (126kB)
[img] Text
Lembar Pengesahan Zamsi.pdf

Download (192kB)
[img] Text
PERNYATAAN KEASLIAN SKRIPSI Zamsi.pdf

Download (129kB)

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui: 1) Sejauh mana motivasi yang sudah dijalankan oleh perusahaan ? 2) Motivasi apa yang sebaiknya dijalankan sekarang untuk meningkatkan kinerja karyawan? PT. Tempo Scan Pasific Banjarmasin Adalah suatu wadah aktivitas keuangan milik perusahaan tersebut atau tempat beraktivitas para karyawannya, yang bertujuan guna dapat memberikan pelayanan kepada pelanggan (masyarakat) juga berguna supaya dapat bertukar pikiran antara sesama karyawan demi dapat meningkatkan pendapatan perusahaannya. Metode penelitian yang digunakan adalah Metode Deskriptif, Menurut Sugiyono (2014), Penelitian deskriptif sebagai suatu metode dalam meneliti status sekelompok manusia, suatu objek, suatu kondisi, suatu sistem pemikiran, ataupun suatu peristiwa pada masa sekarang dengan tujuan untuk membuat deskripsi, gambaran atau lukisan. Hasil dari penelitian ini adalah Terjadi penurunan volume penjualan pada PT. Tempo Scan Pasific Banjarmasin yang disebabkan karena tidak adanya motivasi yang diberikan perusahaan pada karyawan sehingga menyebabkan menurunnya Kinerja karyawan, dan Turunnya motivasi ini tidak hanya berimbas pada volume penjualan tetapi berakibat pada malasnya karyawan dalam bekerja, hal ini terlihat dari meningkatnya absensi. Hendaknya manajemen PT. Tempo Scan Pasific Banjarmasin memberikan motivasi terhadap karyawannya baik berupa motivasi yang bersifat material ataupun non material, misalnya gaji, bonus, tunjangan, asuransi, promosi jabatan, persamaan hak dan kewajiban.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Analisis, Motivasi, Kinerja Karyawan
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
H Social Sciences > HC Economic History and Conditions
Depositing User: Lutfi Lesmana
Date Deposited: 08 May 2024 03:06
Last Modified: 08 May 2024 03:06
URI: http://eprints.uniska-bjm.ac.id/id/eprint/23012

Actions (login required)

View Item View Item