Muhammaad Aji, Saputra (2024) ANALISIS PENGARUH VARIASI SUDUT KEMIRINGAN PADA POROS TURBIN AIR ARCHIMEDES SCREW TERHADAP UNJUK KERJA. Diploma thesis, Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al-Banjari.
![]() |
Text
ABSTRAK MUHAMMAD AJI SAPUTRA.pdf Download (145kB) |
![]() |
Text
LEMBAR PENGESAHAN PEMBIMBING.pdf Download (219kB) |
![]() |
Text
LEMBAR PERNYATAAN.pdf Download (179kB) |
Abstract
Turbin ulir merupakan jenis turbin air dengan desain yang relatif baru dan masih dalam tahap pengembangan untuk pembangkit listrik skala kecil hingga menengah di masa depan. Turbin ini berfungsi sebagai alat untuk mengonversi energi potensial atau energi kinetik air menjadi energi mekanik yang menghasilkan gerakan putar pada poros. Dalam penelitian Tugas Akhir ini, turbin ulir dibuat dengan memvariasikan sudut kemiringan poros Turbin Archimedes. Metode yang digunakan adalah metode eksperimen atau pengujian secara langsung di lapangan. Hasil perhitungan daya turbin pada sudut kemiringan poros 25o menunjukkan nilai daya rata-rata sebesar 6,89 Watt, sedangkan pada sudut 35o, nilai daya rata-rata sebesar 7,56 Watt, dan pada sudut kemiringan poros 45o, didapatkan nilai daya rata-rata sebesar 7,76 Watt. Hal ini mengindikasikan bahwa daya pada sudut kemiringan poros turbin 45o lebih besar dibandingkan dengan sudut kemiringan 25o dan 35o. Hasil perhitungan efisiensi pada sudut kemiringan poros 25o menunjukkan nilai efisiensi rata-rata sebesar 47,33%. Sementara pada sudut kemiringan poros 35o, nilai efisiensi rata-rata sebesar 51,94%, dan pada sudut kemiringan poros 45o, nilai rata-rata efisiensi sebesar 53,34%. Ini menunjukkan bahwa efisiensi pada sudut kemiringan poros 45 derajat lebih besar dibandingkan dengan sudut kemiringan poros 25o dan 35o.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Turbin Archimedes, Kemiringan Poros, Kinerja |
Subjects: | T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery |
Divisions: | Faculty of Engineering, Science and Mathematics > School of Engineering Sciences |
Depositing User: | Muhammad Aji Saputra |
Date Deposited: | 20 May 2024 05:10 |
Last Modified: | 20 May 2024 05:10 |
URI: | http://eprints.uniska-bjm.ac.id/id/eprint/23452 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |