ANALISIS SISTEM PROSES REKRUTMEN DAN SELEKSI KARYAWAN (STUDI PADA PT. CARSURIN BANJARBARU

Khalid, Muhammad Ideham (2024) ANALISIS SISTEM PROSES REKRUTMEN DAN SELEKSI KARYAWAN (STUDI PADA PT. CARSURIN BANJARBARU. Diploma thesis, Universitas Islam Kalimantan MAB.

[img] Text
Abstrak.pdf

Download (110kB)
[img] Text
Lembar Pengesahan Skripsi.pdf

Download (234kB)
[img] Text
Pernyataan Keaslian Skripsi.pdf

Download (221kB)

Abstract

Tujuan dari penelitian ini yaitu: 2) Untuk menganalisis proses rekrutmen PT. Carsurin Banjarbaru yang dilakukan selama ini. 2) Untuk menganalisis proses seleksi pada PT. Carsurin Banjarbaru. Data yang dihasilkan dari penelitian lapangan telah dianalisis secara deskriptif dengan merujuk pada teori untuk menggambarkan hasil penelitian tersebut. Namun, penting untuk dicatat bahwa hasil deskripsi tersebut belum digunakan untuk membuat kesimpulan yang lebih umum. Penelitian ini fokus pada analisis sistem seleksi dan pengembangan kualitas sumber daya manusia di PT. Carsurin Banjarbaru. Hasil dari penelitianini menunjukkan bahwa proses seleksi karyawan di PT. Carsurin Banjarbaru telah dilaksanakan sesuai dengan peraturan yang berlaku. Salah satu strategi yang digunakan untuk memenuhi kebutuhan tenaga kerja yaitu melalui strategi seleksi yang cermat. Dengan melakukan seleksi yang baik, perusahaan dapat menarik karyawan yang berkualitas dan sesuai dengan kualifikasi yang dibutuhkan. Penting untuk mencocokkan perekrutan tenaga kerja dengan kebutuhan perusahaan guna mendapatkan sumber daya manusia yang memiliki kualitas, dedikasi, loyalitas tinggi, pengetahuan, keahlian, dan sikap mental yang sesuai dengan persyaratan yang ditetapkan. Hal ini merupakan salah satu faktor kunci keberhasilan bagi organisasi.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Analisis Sistem Proses Rekrutmen & Seleksi Karyawan
Subjects: H Social Sciences > HG Finance
Depositing User: Muhammad Ideham Khalid
Date Deposited: 29 Jun 2024 01:40
Last Modified: 29 Jun 2024 01:40
URI: http://eprints.uniska-bjm.ac.id/id/eprint/23815

Actions (login required)

View Item View Item