FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN EVALUASI KINERJA PETUGAS INSTALASI REKAM MEDIS DI RSUD dr. DORIS SYLVANUS PALANGKA RAYA KALIMANTAN TENGAH TAHUN 2023

Marlisa, Sarah (2024) FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN EVALUASI KINERJA PETUGAS INSTALASI REKAM MEDIS DI RSUD dr. DORIS SYLVANUS PALANGKA RAYA KALIMANTAN TENGAH TAHUN 2023. Diploma thesis, Universitas Islam Kalimantan MAB.

[img] Text
ABSTRAK SARAH MARLISA.pdf

Download (33kB)
[img] Text
Lembar Pengesahan.pdf

Download (177kB)
[img] Text
Lembar Pernyataan.pdf

Download (165kB)

Abstract

Kinerja adalah penilaian terhadap seseorang (petugas) selama periode tertentu, penilaian dapat berupa penilaian hasil pelakasanaan tugas, pemenuhan target kerja dan hal itu telah disepakati. Data rekam medis mengalami penurunan pada tahun 2023 menjadi 178.247. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor yang berhubungan dengan evaluasi kinerja petugas instalasi rekam medis. Penelitian ini menggunakan metode survey analitik dengan pendekatan teknik cross sectional. Populasi seluruh petugas instalasi rekam medik sebanyak 45 orang, teknik sampel menggunakan total sampling. Jenis data berupa kuantitatif yang diperoleh dari data primer yaitu hasil kuesioner yang dianalisis menggunakan uji Chi square dengan tingkat signifikasi sebesar 95% (0,05). Hasil penelitian diperoleh bahwa sebanyak 24 orang (53,3%) memiliki evaluasi kinerja yang kurang baik, sebanyak 26 orang (57,8%) memiliki orientasi pelayanan yang kurang baik, sebanyak 31 orang (68,9%) memiliki integritas yang kurang baik, sebanyak 33 orang (73,3%) memiliki komitmen kerja yang kurang baik, sebanyak 35 orang (77,8%) memiliki disiplin kerja yang kurang baik, sebanyak 33 orang (73,3%) memiliki kerja sama yang kurang baik, ada hubungan orientasi pelayanan dengan evaluasi kinerja petugas instalasi rekam medis. Tidak ada hubungan integritas, komitmen, disiplin kerja dan kerjasama dengan evaluasi kinerja petugas instalasi rekam medis. Rumah sakit harus membenahi fasilitas kerja dan sarana prasarana pendukung mengingat ruang instalasi rekam medis berdampingan dengan ruang pelayanan Poliklinik sehingga daiharapkan rumah sakit dapat menambah jumlah tempat duduk, mengatur ruangan agar memiliki tempat lebih luas dan mudah untuk dilalui.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Evaluasi Kinerja, Orientasi, Integritas, Komitmen
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Depositing User: UPT PPJ
Date Deposited: 06 Jul 2024 01:55
Last Modified: 06 Jul 2024 01:55
URI: http://eprints.uniska-bjm.ac.id/id/eprint/24135

Actions (login required)

View Item View Item