HUBUNGAN USIA, MASA KERJA DAN BEBAN KERJA DENGAN KELELAHAN KERJA PADA KARYAWAN PUSKESMAS PEMURUS BARU KOTA BANJARMASIN TAHUN 2024

Oktaviani, Nabela (2024) HUBUNGAN USIA, MASA KERJA DAN BEBAN KERJA DENGAN KELELAHAN KERJA PADA KARYAWAN PUSKESMAS PEMURUS BARU KOTA BANJARMASIN TAHUN 2024. Diploma thesis, Universitas Islam Kalimantan MAB.

[img] Text
ARTIKEL NABELA OKTAVIANI.pdf

Download (259kB)
[img] Text
LEMBAR PENGESAHAN.pdf

Download (238kB)
[img] Text
KEASLIAN PENELITIAN.pdf

Download (254kB)

Abstract

Isu kelelahan dalam pekerjaan menjadi permasalahan yang kerap melanda para tenaga kerja di sektor kesehatan, tak terkecuali di puskesmas. Beragam faktor seperti usia, masa kerja dan tingkat beban kerja mempengaruhi terjadinya kelelahan tersebut. Berdasarkan studi pendahuluan dengan mewawancarai lima karyawan di Puskesmas Pemurus Baru, didapatkan bahwa empat orang di antaranya mengalami kelelahan. Hal ini disebabkan oleh faktor-faktor seperti tambahan tugas yang tidak termasuk dalam tugas utama, peningkatan jumlah pasien pada waktu tertentu, serta faktor usia. Penelitian bertujuan menganalisis hubungan usia, masa kerja dan beban kerja dengan kelelahan kerja pada karyawan Puskesmas Pemurus Baru Tahun 2024. Penelitian menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan cross-sectional. Sampel diambil dengan metode total sampling dari seluruh populasi yang berjumlah 37 orang. Data kelelahan kerja dikumpulkan menggunakan kuesioner dari Industrial Fatigue Research Committee (IFRC) dan NASA-TLX untuk beban kerja, sedangkan data seperti usia dan masa kerja melalui kuesioner informasi demografis. Data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan uji korelasi Spearman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak terdapat hubungan antara usia (p-value = 0,226) dan masa kerja (p-value = 0,810) terhadap kelelahan kerja. Terdapat hubungan antara beban kerja dengan kelelahan kerja (p-value = 0,013 dan koefisien korelasi 0,403) yang menunjukkan kekuatan korelasinya sedang dan arah hubungan positif. Disarankan agar puskesmas menerapkan manajemen kelelahan dengan berbagai kegiatan, mencakup perbaikan kualitas dan kuantitas waktu tidur karyawan, implementasi sistem Fatigue Risk Management System (FRMS), proaktif atau reaktif serta penyelenggaraan pelatihan kesehatan kerja dan aktivitas olahraga. Kata Kunci: Usia, Masa Kerja, Beban Kerja, Kelelahan Kerja

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Usia, Masa Kerja, Beban Kerja, Kelelahan Kerja
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Depositing User: Nabela Oktaviani
Date Deposited: 19 Sep 2024 02:57
Last Modified: 19 Sep 2024 02:57
URI: http://eprints.uniska-bjm.ac.id/id/eprint/25906

Actions (login required)

View Item View Item