APLIKASI MANAJEMEN PENJUALAN BARANG BERBASIS WEB PADA UD SARI ALAMI BANJARBARU

Nurhayati, Nike (2024) APLIKASI MANAJEMEN PENJUALAN BARANG BERBASIS WEB PADA UD SARI ALAMI BANJARBARU. Diploma thesis, Universitas islam kalimantan MAB.

[img] Text
Abstrack.pdf

Download (97kB)
[img] Text
Pengesahan Skripsi.pdf

Download (188kB)
[img] Text
Pernyataan Keaslian Skripsi.pdf

Download (159kB)

Abstract

UD Sari Alami Banjarbaru adalah perusahaan kuliner tradisional khas Kalimantan Selatan. UD. Sari Alami Banjarbaru memproduksi kuliner tradisional sendiri dan mendistribusikan produknya secara mandiri. Tujuan penelitian ini adalah untuk membangun Aplikasi Manajemen Penjualan Barang Berbasis Web pada UD. Sari Alami Banjarbaru yang mempunyai fitur manajemen stok yang dapat mengontrol stok barang sehingga mempermudah dalam memanajemen barang dan keuntungan pada UD. Sari Alami, Memudahkan Pelacakan data transaksi penjualan dan pengiriman pada UD. Sari Alami, dan Memudahkan pelanggan dalam bertransaksi dan meningkatkan loyalitas konsumen dengan menerapkan sistem member dan diskon. Penelitian ini menggunakan pengembangan perangkat lunak model Waterfall (air terjun) dan menggunakan pengujian aplikasi berbasis Black Box. Hasil pengujian menunjukkan bahwa. Semua menu dapat dilakukan operasi tambah data, edit data, lihat data , dan hapus data oleh admin dan member. Pada pengujian validasi pengguna sistem, pengujian menunjukkan hasil bahwa sistem dapat menampilkan peringatan “Login gagal Periksa kembali Username dan Password” ketika admin/member memasukkan username/password yang salah. Namun jika username/pasword yang dimasukkan benar, maka sistem akan menavigasi menuju halaman dashboard. Kesimpulan yang didapat pada penelitian ini adalah 1. Dengan adanya aplikasi ini sistem pelayanan yang sudah terkomputerisasi dapat memberikan kemudahan serta mempercepat proses pengelolaan data dan kegiatan penjualan untuk pegawai CV. Sari Alami Banjarbaru. 2. Dengan adanya aplikasi ini pemesanan barang oleh member menjadi lebih optimal serta tidak perlu datang ke toko untuk melakukan pemesanan dan pembelian dalam skala grosir. Member hanya perlu melakukan registrasi dan mengajukan pemesanan barang melalui aplikasi ini. 3. Dengan adanya aplikasi ini data yang disimpan dalam database dapat memberikan keamanan dalam penyimpanan data sehingga tidak perlu khawatir data menjadi rusak atau hilang serta akan memudahkan untuk pencarian data.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Aplikasi Penjualan, Aplikasi Manajemen Barang, Aplikasi Berbasis Web
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Q Science > QA Mathematics
Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
Q Science > QA Mathematics > QA76 Computer software
T Technology > T Technology (General)
Depositing User: Nike Nurhayati
Date Deposited: 28 Dec 2024 02:07
Last Modified: 28 Dec 2024 02:07
URI: http://eprints.uniska-bjm.ac.id/id/eprint/27051

Actions (login required)

View Item View Item