PENGARUH ROLE STRESS TERHADAP KOMITMEN ORGANISASI YANG DIMEDIASI VARIABEL KEPUASAN KERJA KARYAWAN RUMAH SAKIT DAERAH IDAMAN KOTA BANJARBARU KALIMANTAN SELATAN TAHUN 2021

Pangesti, Selvia Retno (2021) PENGARUH ROLE STRESS TERHADAP KOMITMEN ORGANISASI YANG DIMEDIASI VARIABEL KEPUASAN KERJA KARYAWAN RUMAH SAKIT DAERAH IDAMAN KOTA BANJARBARU KALIMANTAN SELATAN TAHUN 2021. Diploma thesis, Universitas Islam Kalimantan MAB.

[img] Text
Artikel Jurnal Selvia Retno Pangesti.pdf

Download (247kB)

Abstract

Role stress merupakan salah satu penyebab masalah yang dialami pekerja di rumah sakit, karena pekerja yang telah mengalami tingkat stres tinggi akan berdampak pada rendahnya tingkat kepuasan didalam menjalankan aktivitas pekerjaan, yang pada gilirannya berpengaruh rendahnya komitmen pekerja pada organisasi perusahaan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh role stress terhadap komitmen organisasi yang dimediasi variabel kepuasan kerja karyawan RSD Idaman Kota Banjarbaru, Kalimantan Selatan Tahun 2021. Rancangan penelitian menggunakan pendekatan cross-sectional study dengan melibatkan sampel sebanyak 82 orang. Data penelitian diperoleh melalui penyebaran kuesioner dan pengujian hipotesis menggunakan metode regresi linear berganda dan sobel test statistic. Hasil temuan penelitian menunjukkan bahwa role stress berpengaruh negatif dan signifikan terhadap kepuasan kerja, begitupula role stress berpengaruh negatif dan signifikan terhadap komitmen organisasi. Kepuasan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap komitmen organisasi. Role stress memberikan pengaruh negatif dan signifikan terhadap kepuasan kerja, yang pada gilirannya kepuasan kerja dapat meningkatkan komitmen organisasi. Berdasarkan hasil penelitian ini, rekomendasi yang dapat diberikan adalah manajemen rumah sakit sudah seharusnya dapat mengurangi tingkat stres pekerja dengan tidak memberikan beban kerja yang berlebihan agar meningkatkan kepuasan kerja dan semakin meningkatnya komitmen organisasi.. The Effect Of Role Stress On Organizational Commitments Medied On Variables Of Job Satisfaction Of Employees Of Regional Hospital Idaman Banjarbaru City South Kalimantan, In 2021. Under the guidance of: Kasman, SKM, M. Kes, Deni Suryanto, SKM., M.kes. Role stress is one of the causes of problems experienced by workers in hospitals, because workers who have experienced high levels of stress will have an impact on the low level of satisfaction in carrying out work activities, which in turn affects the low commitment of workers to the company organization. The purpose of this study was to determine the effect of role stress on organizational commitment mediated by job satisfaction variables of RSD Idaman Banjarbaru City, South Kalimantan in 2021. The research design used a cross-sectional study approach involving a sample of 82 people. Research data obtained through the distribution of questionnaires and hypothesis testing using multiple linear regression and Sobel test statistics. The research findings indicate that role stress has a negative and significant effect on job satisfaction, as well as role stress has a negative and significant effect on organizational commitment. Job satisfaction has a positive and significant effect on organizational commitment. Role stress has a negative and significant effect on job satisfaction, which in turn, job satisfaction can increase organizational commitment. Based on the results of this study, the recommendation that can be given is that hospital management should be able to reduce the stress level of workers by not providing excessive workloads in order to increase job satisfaction and increase organizational commitment.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Role stress, kepuasan kerja, komitmen organisasi, Rumah Sakit Idaman. Role stress, job satisfaction, organizational commitmen
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Depositing User: Selvia Retno Pangesti
Date Deposited: 13 Sep 2021 02:12
Last Modified: 13 Sep 2021 02:12
URI: http://eprints.uniska-bjm.ac.id/id/eprint/7389

Actions (login required)

View Item View Item