ANALISIS STRATEGI DIGITALISASI UMKM LOKAL DI ERA MINIMARKET MODERN MENURUT PERSPEKTIF EKONOMI SYARIAH (STUDI KASUS PADA KOPERASI WARKO DIGITAL NUSANTARA BANJARMASIN)

Hayati, Nur Aida (2023) ANALISIS STRATEGI DIGITALISASI UMKM LOKAL DI ERA MINIMARKET MODERN MENURUT PERSPEKTIF EKONOMI SYARIAH (STUDI KASUS PADA KOPERASI WARKO DIGITAL NUSANTARA BANJARMASIN). Diploma thesis, Universitas Islam Kalimantan MAB.

[img] Text
Abstrak.pdf

Download (276kB)
[img] Text
Pengesahan Skripsi.pdf

Download (218kB)
[img] Text
Pernyataan Keaslian Skripsi.pdf

Download (461kB)

Abstract

Digitalisasi Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) merupakan misi utama pemerintah agar transformasi digital terus terdorong dengan memaksimalkan pemanfaatan fasilitas digitalisasi guna meningkatkan level UMKM. Warko mengemban misi yang sejalan dengan pemerintah dimana berperan sebagai motor penggerak digitalisasi melalui pembekalan UMKM go-digital namun atas dasar berempati terhadap kondisi memprihatinkan UMKM ditengah persebaran minimarket modern karena terjadi persaingan yang kurang sehat bagi UMKM lokal. Penelitian ini memiliki rumusan masalah yang terdiri dari: 1) Bagaimanakah strategi digitalisasi UMKM lokal di era minimarket modern pada Warko? 2) Bagaimanakah strategi yang dirumuskan tersebut menurut perspektif ekonomi syariah? Tujuan penelitian ini untuk memecahkan masalah bagaimanakah strategi digitalisasi UMKM lokal di era minimarket modern pada Warko dan bagaimanakah strategi yang dirumuskan tersebut menurut perspektif ekonomi syariah. Metodelogi yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif jenis case studies. Teknik pengumpulan data berupa observasi, interview, dokumentasi, dan kepustakaan. Hasil penelitian yang didapatkan dengan analisis SWOT digitalisasi UMKM pada Warko diperoleh: 1) Strategi dengan menggunakan perumusan: Strategi S-O (Strengths-Opportunitties), Strategi W-O (Weaknesses-Opportunitties), Strategi S-T (Strengths-Weaknesses), Strategi W-T (Weaknesses-Threats) dan rekomendasi beberapa program yang dapat mendorong kelancaran pada strategi digitalisasi. 2) Difungsikannya nilai islam terhadap strategi digitalisasi Warko dianalisis dengan menghubungkan antara prinsip islam dalam menyusun strategi dengan aspek digitalisasi.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Strategi Digitalisasi; UMKM; Minimarket Modern;
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Depositing User: UPT PPJ
Date Deposited: 28 Aug 2023 05:31
Last Modified: 28 Aug 2023 05:31
URI: http://eprints.uniska-bjm.ac.id/id/eprint/17457

Actions (login required)

View Item View Item