APLIKASI MANAJEMEN DAN PRESTASI KEGIATAN EKSTRAKURIKULER AKADEMIK DAN NON AKADEMIK PADA SMAN 1 PANYIPATAN BERBASIS WEB

Hafizullah, Rizal (2024) APLIKASI MANAJEMEN DAN PRESTASI KEGIATAN EKSTRAKURIKULER AKADEMIK DAN NON AKADEMIK PADA SMAN 1 PANYIPATAN BERBASIS WEB. Diploma thesis, Universitas Islam Kalimantan MAB.

[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (190kB)
[img] Text
PENGESAHAN SKRIPSI.pdf

Download (261kB)
[img] Text
PERNYATAAN KEASLIAN SKRIPSI.pdf

Download (275kB)

Abstract

SMA Negeri 1 Panyipatan adalah salah satu sekolah negeri yang ada di Kecamatan Panyipatan Tanah Laut dan merupakan satu-satunya sekolah menegah atas negeri yang ada di wilayah ini. Sistem yang ada saat ini dalam pengelolaan data ekstrakurikuler yaitu belum menggunakan aplikasi dan hanya menggunakan catatan saja. Masalah yang dialami yaitu sulitnya dalam melakukan perhitungan jumlah kehadiran siswa setiap harinya, selain itu dengan sistem yang ada kesulitan jika melakukan pencarian data dan harus membuka buku catatan terlebih dahulu. Banyak sekali orang tua yang bertanya anaknya ikut ekstrakurikuler apa saja dan juga banyak orang tua yang ingin mengetahui keberadaan anaknya yang sering dengan alasan mengikuti ekstrakurikuler padahal tidak terdaftar. Sistem yang ada saat ini juga belum dapat memberikan informasi kepada orang tua siswa serta juga belum dapat menampung keluhan-keluhan orang tua siswa. Maka diperlukan sebuah aplikasi yang dapat membantu dalam pengelolaan data ekstrakurikuler, seperti pengelolaan data kegiatan, jadwal kegiatan, anggota ekstrakurikuler dan siapa saja pelatih atau penanggungjawab kegiatan tersebut. Selain itu aplikasi ini juga dilengkapi dengan absensi atau kehadiran siswa yang diharapkan dapat dimunculkan sebagai informasi kepada orang tua setiap harinya. Selain itu aplikasi ini juga akan dilengkapi dengan permohonan izin jika siswa berhalangan hadir dan juga terdapat sistem pengaduan untuk orang tua jika terdapat keluhan pada kegiatan ekstrakurikuler. Aplikasi juga akan membantu pihak sekolah untuk dapat membuat laporan kegiatan ekstrakurikuler sehingga kegiatan tersebut akan lebih mudah di awasi oleh pihak sekolah. Aplikasi akan dibuat berbasis web dengan bahasa pemrograman PHP dan MySQL. Metode yang digunakan dalam pembuatan aplikasi ini adalah metode waterfall yang bersifat sistematis dan berurutan dalam membangun sistem. Hasil dari sistem ini berupa aplikasi yang digunakan untuk manajemen data dan prestasi siswa ekstrakurikuler akademik dan non akademik, selain itu aplikasi ini juga akan lebih mudah di akses di berbagai perangkat komputer karena berbasis web.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Ekstrakurikuler, SMA Negeri 1 Panyipatan, Berbasis Web
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Depositing User: Rizal Hafizullah
Date Deposited: 17 Jan 2024 01:58
Last Modified: 17 Jan 2024 01:58
URI: http://eprints.uniska-bjm.ac.id/id/eprint/19256

Actions (login required)

View Item View Item