PRODUKSI PROGRAM BERITA KALIMANTAN SELATAN HARI INI DI LEMBAGA PENYIARAN PUBLIK TVRI KALIMANTAN SELATAN

Asyrofah, Asyrofah (2020) PRODUKSI PROGRAM BERITA KALIMANTAN SELATAN HARI INI DI LEMBAGA PENYIARAN PUBLIK TVRI KALIMANTAN SELATAN. Diploma thesis, Universitas Islam Kalimantan MAB.

[img] Text
ARTIKEL SKRIPSI ASYROFAH.pdf

Download (192kB)

Abstract

ASYROFAH, NPM. 16110013 “Produksi Program Berita Kalimantan Selatan Hari ini Di Lembaga Penyiaran Publik TVRI Kalimantan”. Bimbingan Bapak Dr. Ir. H. Sanusi, M.I.Kom sebagai Pembimbing Utama dan Ibu Risa Dwi Ayuni, S.I.Kom M.Si sebagai Co Pembimbing.. Latar Belakang di Era globalisasi sekarang ini, televisi bukanlah menjadi sesuatu hal langka bagi masyarakat umum. Besarnya pengaruh televisi bagi masyarakat disebabkan oleh masyarakat yang sangat memerlukan media ini agar dapat memenuhi kebutuhan dalam hal segala bidang. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui proses dan alur produksi program berita Kalimantan Selatan Hari ini di lembaga penyiaran publik TVRI Kalimantan Selatan, untuk mengetahui hambatan dalam produksi program berita Kalimantan Selatan hari ini di lembaga penyiran publik TVRI Kalimantan Selatan. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kualitatif dengan jenis deskriptif kualitatif. Data dikumpulkan dengan cara observasi langsung kelapangan, wawancara kepada Tiga orang informan dan dokumentasi. Analisis data menggunakan proses transkripsi, koding, dan reduksi data. Objek dari penelitian ini peneliti melakukan penelitian di LPP TVRI Kalimantan Selatan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa produksi program berita Kalimantan Selatan hari ini di lembaga penyiaran publik Kalimantan Selatan yakni proses pembuatan berita tahap pertama mencari ide berita dan tahap kedua membuat berita sampai tahap penayangan, kendala yang dihadapi dalam proses produksi yaitu berupa komunikasi organisasi yang tidak seimbang antar individu ke individu, seperti Redaktur Kepala kepada wartawan yang tidak terjalin dengan baik. Hal itu akan mengganggu jalannya proses produksi. ASYROFAH, NPM. 16110013 "Production of the South Kalimantan News Program Today at the TVRI Kalimantan Public Broadcasting Institution". Guidance by Dr. Ir. H. Sanusi, M.I.Kom as the Main Advisor and Mrs. Risa Dwi Ayuni, S.I.Kom M.Si as Co Counselor .. Background in the current era of globalization, television is not something that is rare for society in general. The magnitude of the influence of television on society is because people really need media that can meet the needs in all fields. The purpose of this research is to find out the process and production flow of the South Kalimantan News program today at the public broadcaster TVRI South Kalimantan, to find out the obstacles in the production of the South Kalimantan news program today at the TVRI South Kalimantan public broadcasting program. The research method of this study uses a qualitative research approach to the type of descriptive qualitative research. Data were collected by direct observation of spaciousness, interviews with three informants and documentation. Data analysis uses the process of transcription, coding, and data reduction. The object of this study researchers conducted research at LPP TVRI South Kalimantan. The results showed that the production of South Kalimantan news programs today in South Kalimantan public broadcasting institutions, namely the process of making news in the first stage looking for news ideas and the second stage making news until the broadcast stage, the obstacles faced in the production process are in the form of unbalanced organizational communication between individuals. to individuals, such as the Chief Editor to journalists who are not well connected. This will disrupt the production process.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Program Produksi Berita Kalimantan Selatan hari ini, Televisi Kalsel Today's South Kalimantan News Production Programme, South Kalimantan Television
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Depositing User: Asyrofah
Date Deposited: 23 Oct 2020 01:07
Last Modified: 23 Oct 2020 01:07
URI: http://eprints.uniska-bjm.ac.id/id/eprint/2530

Actions (login required)

View Item View Item